EVALUASI PENGENDALIAN INTERNAL ATAS PENGGAJIAN PADA RSUD KERTOSONO


Author (Penulis)

NOFIANA
Universitas Nusantara PGRI Kediri

Author Identity (NPM)

14.1.02.01.0080

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi dengan hasil pengamatan bahwa untuk menjalankan sebuah perusahaan jasa di bidang pelayanan medik kesehatan secara efektif dan efisien perlu memerlukan sistem pengolahan data yang mendukungnya yaitu dengan sistem informasi akuntansi. Sistem informasi akuntansi penggajian adalah salah satu informasi akuntansi yang dibutuhkan oleh manajemen untuk mengetahui pengaruh kinerja pegawai. Selain itu, untuk menghindari terjadinya manipulasi terkait penggajian, pengendalian internal perlu juga diperhatikan dan ditingkatkan untuk memudahkan proses pengawasan.

Tujuan penelitian ini adalah (1) Mendeskripsikan implementasi sistem pengendalian internal penggajian pada RSUD Kertosono. (2) Untuk menilai efektifitas sistem pengendalian internal penggajian pada RSUD Kertosono. (3) Untuk menerapkan sistem pengendalian internal terhadap penggajian pada karyawan kontrak di RSUD Kertosono.

Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dan jenis penelitian menggunakan metode deskriptif. Sumber data yang digunakan adalah sumber data primer dan data sekunder. Prosedur pengumpulan data yang digunakan adalah penelitian kepustakaan dan penelitian lapangan yang meliputi observasi, wawancara dan teknik dokumentasi. Teknik analisis data dengan mengumpulkan data, menganalisis, membandingkan dengan teori, serta menyimpulkan dan membuat saran atas evaluasi pengendalian internal atas penggajian pada RSUD Kertosono. Pengecekan keabsahan data yang digunakan adalah mengecek derajat kepastian dan kepercayaan suatu informasi dengan menggunakan teknik wawancara dan dokumentasi kepada bagian Manajer Keuangan. Trianggulasi yang digunakan adalah trianggulasi sumber dan trianggulasi teknik.

Berdasarkan hasil penelitian ini menunjukkan bahwa evaluasi pengendalian internal atas penggajian pada RSUD Kertosono sudah terbilang cukup baik. Akan tetapi masih terdapat beberapa hal yang perlu diperbaiki diantaranya: (1) Agar dalam sistem penggajian dapat berjalan efektif adalah dengan menambahkan bagian pencatat waktu hadir dan bagian pembuat daftar gaji (2) diperlukan menambahkan dokumen daftar hadir dan rekap daftar gaji tiap bulan.


Keyword

a

Reference

Sugiyono. 2017. Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif dan R&D. Alfabeta Bandung: Anggota Ikatan Penerbit Indonesia(IKAPI).

Sugiyono. 2016. Metode Penelitian Pendidikan (Pendekatan Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D).Bandung : Alfabeta.

Devitra joni, Frangky.2016 Analisis dan perancangan sistem informasi penggajian pada PT. Sumber Agrindo sejahtera. Jurnal Manajemen Sistem Informasi 1 (2) :2540-8011. Tersedia: https://jurnalmsi.stikom-db.ac.id/index.php/jurnalmsi/article/view/50, diunduh 18 Agustus 2017.

Romney, Marshall B dan Paul John Steinbart. 2016. Sistem Informasi Akuntansi. Jakarta: Salemba Empat.

Mardi. 2014. Sistem Informasi Akuntansi. Bogor: Ghalia Indonesia.

Hammadi Aris Shofiyuddin Analisis Sistem Informasi Akuntansi Penggajian untuk Meningkatkan Efektifitas Pengendalian Intern PT. Cakra Indo Fluida. Jurnal Ekonomi Akuntansi Equity 2460-7762. Tersedia: https://www.researchgate.net/profile/mahsina_se/publication/317328376, diunduh 18 Agustus 2017.

Diana, Anastasia dan Lilis Setiawati. 2011. Sistem Informasi Akuntansi. Yogyakarta: Cv Andi Offset.

Tampi, Ribka Fininalce. 2015. Analisis Sistem Pengendalian Intern terhadap Penggajian pada Grand Sentral Supermarket Tomohon. Tersedia: https://ejournal.unsrat.ac.id/index.php/emba/article/view/9311, diunduh 18 Agustus 2017.

Dewi, Puspitawati. 2011. Konsep Dasar Sistem dan Sistem-sistem Informasi.Yogyakarta: Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi YKPN.

Sugiyono. 2017. Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif dan R&D. Alfabeta Bandung: Anggota Ikatan Penerbit Indonesia(IKAPI).

Mulyadi. 2008. Pengertian Sistem.Yogyakarta: Sekolah Tinggi Ilmu YKPN.

Lumanaw, Kezia Rafika.2016. Evaluasi Penerapan Sistem Informasi Akuntansi Penggajian untuk Pengendalian Intern pada PT. BPR Danaka Mapan Lestari Di Kota Bitung.Jurnal Emba4(2):s224-235.Tersedia: https://ejournal.unsrat.ac.id/index.php/emba/article/view/12799, diunduh 18 Agustus 2017.


PUBLISHED

2018-08-07

JOURNAL

Simki-Economic

ISSN

2599-0748

ISSUE

Vol. 02 No. 04 Tahun 2018

Download PDF

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UN PGRI Kediri.

Jl. KH. Ahmad Dahlan 76 Mojoroto Kota Kediri

Designed by BootstrapMade
LPPM Server - Powered by BSI