PENERAPAN METODE BERCERITA UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN SOSIAL EMOSIONAL DALAM KEDISIPLINAN PADA ANAK KELOMPOK A DI RA. PLUS NURUL IZZAH SUKOREJO KECAMATAN GURAH KABUPATEN KEDIRI TAHUN PELAJARAN 2015/2016


Author (Penulis)

SITI ALFIAH
Universitas Nusantara PGRI Kediri

Author Identity (NPM)

12.1.01.11.0622

Abstract

ABSTRAK Berdasarkan latar belakang dan hasil observasi penulis maka identifikasi masalah yang terlihat, seperti anak datang ke sekolah sering terlambat, tidak mau memakai seragam dan bersepatu, menangis saat saat ditinggal orangtua dan suka berteriak-teriak di dalam kelas. Penelitian ini akan membatasi fokus penelitian pada kegiatan pembelajaran tentang kedisiplinan melalui metode bercerita pada anak usia dini di RA. Plus Nurul Izzah Sukorejo Kecamatan Gurah Kabupaten Kediri Tahun Pelajaran 2015/2016.. Pelaksanaan refleksi dilakukan peneliti bersama kolabolator yaitu guru dengan melihat perbandingan antara data pada siklus I dan II. Peningkatan kemampuan disiplin anak dengan metode bercerita pada siklus II Dari table 4.3 menjelaskan bahwa prosentase anak yang mendapatkan nilai sebesar 3% atau sebanyak 1 anak, prosentase anak yang mendapatkan nilai sebesar 17% atau sebanyak 5 anak, sedangkan prosentase anak yang mendapatkan nilai sebesar 37% atau sebanyak 11 anak dan prosentase anak yang mendapatkan nilai yaitu sebesar 43% atau sebanyak 13 anak. Berikut perhitungan tingkat ketuntasan pada Siklus II Berdasarkan hasil analisa perhitungan kemampuan disiplin anak dalam pembelajaran pada kegiatan bercerita di siklus II menunjukkan kategori meningkat dengan prosentase kemampuan disiplin anak sebesar 80% dari kriteria ketuntasan minimal yang telah ditetapkan sebesar 75%. Berdasarkan hasil penelitian dari siklus I dan II, dapat disimpulkan bahwa dalam meningkatkan kemampuan kedisiplinan melalui metode bercerita pada kelompok A di RA. Plus Nurul Izzah Desa Sukorejo Kecamatan Gurah Kabupaten Kediri tahun pelajaran 2015/2016 mengalami peningkatan dari pra siklus, siklus I dan siklus II. Hal ini dapat dilihat pada hasil hipotesa bahwa penggunaan metode bercerita dapat dibuktikan kebenarannya untuk meningkatkan sosial emosional dalam kedisiplinan pada anak kelompok A di RA. Plus Nurul Izzah Sukorejo Kecamatan Gurah Kabupaten Kediri tahun pelajaran 2015/2016.

Keyword

a

Reference


PUBLISHED

2016-08-19

JOURNAL

Simki-Pedagogia

ISSN

2599-073X

ISSUE


Download PDF

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UN PGRI Kediri.

Jl. KH. Ahmad Dahlan 76 Mojoroto Kota Kediri

Designed by BootstrapMade
LPPM Server - Powered by BSI