PENGARUH METODE THINK PAIR SHARE DENGAN MEDIA PEMBELAJARAN CROSSWORD PUZZLE TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA KELAS X PADA POKOK BAHASAN PERSAMAAN KUADRAT DI SMA NEGERI 6 KEDIRI


Author (Penulis)

FERA YUNITA
Universitas Nusantara PGRI Kediri

Author Identity (NPM)

12.1.01.05.0090

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui adakah pengaruh metode think pair share dengan media crossword puzzle pada pokok bahasan persamaan kuadrat di SMA Negeri 6 Kediri tahun pelajaran 2016 / 2017. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan teknik quasi eksperimental dan desain penelitian nonequivalent posttest only control design. Desain ini terdapat kelas eksperimen dan kelas kontrol. Pada kelas eksperimen diberi perlakuan metode think pair share dengan media crossword puzzle dan pada kelas kontrol diberi perlakuan metode direct instruction dengan media crossword puzzle. Data hasil penelitian ini dikumpulkan dengan instrument tes (post-test) berbentuk uraian. Data yang diperoleh dianalisis menggunakan uji statistik inferensial (uji-t). Kesimpulan pada penelitian ini adalah ada pengaruh metode think pair share dengan media pembelajaran crossword puzzle terhadap hasil belajar siswa kelas X di SMA Negeri 6 Kediri. KATA KUNCI : metode think pair share, media pembelajaran crossword puzzle, hasil belajar.

Keyword

a

Reference


PUBLISHED

2017-02-17

JOURNAL

Simki-Techsain

ISSN

2599-3011

ISSUE


Download PDF

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UN PGRI Kediri.

Jl. KH. Ahmad Dahlan 76 Mojoroto Kota Kediri

Designed by BootstrapMade
LPPM Server - Powered by BSI