PERAMALAN PENJUALAN VERLIOZ POMADE MENGGUNAKAN METODE SIMPLE MOVING AVERAGE


Author (Penulis)

ERSA FEBRIL PUTRA W.M
Universitas Nusantara PGRI Kediri

Author Identity (NPM)

11.1.03.02.0118

Abstract

Verlioz Pomade merupakan salah satu produsen pomade yang ada di Kediri, berdiri sejak maret 2015. Verlioz pomade memiliki banyak varian yaitu, medium, heavy dan shine. Pembeli juga disuguhakan dengan banyak pilihan aroma diantaranya: bubblegum, caramel, fresh, aple dan green tea. Verlioz menjual produknya di Cut n Fresh Barbershop, Dr.Barbershop, Corner Attack, CS Merch, Inception, dan Mr.And. Permasalahan yang sering dihadapi oleh Verlioz Pomade adalah saat menentukan produksi untuk bulan berikutnya, banyaknya varian dan pilihan aroma menjadi sulit menentukan mana yang harus diproduksi lebih banyak dan mana yang lebih sedikit. Pengiriman stok untuk masing-masing toko juga masih kurang tepat, terkadang varian caramel di toko A ternyata kekurangan stok, sedangkan di toko B kurang begitu laku, sehingga dibutuhkan sistem yang dapat membantu meramalkan jumlah penjualan verlioz pomade untuk masing-masing varian dan aroma, serta untuk masing-masing toko. Setelah dicoba, sistem berjalan dengan baik dengan ujicoba menggunakan metode balck box, dan funsionalitas sistem semuanya berhasil sengan baik.

Keyword

a

Reference


PUBLISHED

2017-02-13

JOURNAL

Simki-Techsain

ISSN

2599-3011

ISSUE


Download PDF

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UN PGRI Kediri.

Jl. KH. Ahmad Dahlan 76 Mojoroto Kota Kediri

Designed by BootstrapMade
LPPM Server - Powered by BSI