PENGARUH PELATIHAN DAN MOTIVASI TERHADAP PRESTASI KERJA KARYAWAN PABRIK SARUNG TENUN BEHAESTEX KEDIRI


Author (Penulis)

WINANDA AMALYA
Universitas Nusantara PGRI Kediri

Author Identity (NPM)

10.1.02.02.0224

Abstract

Winanda Amalya. 10.1.02.02.0224. Pengaruh Pelatihan dan Motivasi terhadap Prestasi Kerja Karyawan Pabrik Sarung Tenun Behaestex Kediri. Skripsi, Manajemen, Fakultas Ekonomi UN PGRI Kediri, 2017. Penelitian ini dilatarbelakangi oleh kualitas sumber daya manusia ditentukan oleh sejauh mana sistem di bidang sumber daya manusia ini sanggup menunjang dan memuaskan keinginan karyawan maupun perusahaan. Untuk meningkatkan prestasi kerja karyawan melalui pelatihan dan motivasi dari pimpinan atau perusahaan. Pabrik Sarung Tenun Behaestex Kediri yang bergerak di bidang industri pembuatan sarung yang merupakan salah satu industri yang ada di Kota Kediri yang menjadi kemajuan perekonomian di wilayah Jawa Timur khususnya di sektor industri tekstil, oleh karena itu perusahaan harus menjaga prestasi kerja karyawan. Tujuan penelitian ini adalah pengaruh yang signifikan antara pelatihan dan motivasi secara simultan terhadap prestasi kerja karyawan Pabrik Sarung Tenun Behaestex Kediri. Jenis penelitian ini adalah deskriptif korelasional. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah karyawan Pabrik Sarung Tenun Behaestex Kediri sebanyak 85 orang. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah seluruh populasi yang ada yaitu 85 orang dengan teknik pengambilan sampel total sampling. Instrumen penelitian yang digunakan adalah angket. Teknik analisis data yang digunakan adalah regresi linear berganda yaitu uji-t dan uji F. Berdasarkan kesimpulan hasil penelitian ini maka dapat disimpulkan bahwa: pengujian secara parsial (uji-t) diperoleh hasil bahwa Pelatihan berpengaruh signifikan terhadap prestasi kerja karyawan Pabrik Sarung Tenun Behaestex Kediri. Motivasi berpengaruh signifikan terhadap prestasi kerja karyawan Pabrik Sarung Tenun Behaestex Kediri. Pelatihan dan motivasi secara bersama-sama (simultan) berpengaruh signifikan terhadap Prestasi Kerja Karyawan Pabrik Sarung Tenun Behaestex Kediri. Berdasarkan saran dari hasil penelitian ini maka direkomendasikan: 1) Bagi perusahaan mampu memberikan pelatihan dan motivasi kepada karyawannya guna meningkatkan prestasi kerja, sehingga perusahaan akan berkembang pesat dengan adanya karyawan yang berprestasi dalam bekerja. 2) Bagi peneliti selanjutnya dapat digunakan sebagai sumbangan atau masukan bagi penelitian selanjutnya tentunya berkaitan dengan pelatihan dan motivasi terhadap prestasi kerja. Kata kunci: Pelatihan dan Motivasi Terhadap Prestasi Kerja

Keyword

a

Reference


PUBLISHED

2017-08-11

JOURNAL

Simki-Economic

ISSN

2599-0748

ISSUE

Vol. 01 No. 06 Tahun 2017

Download PDF

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UN PGRI Kediri.

Jl. KH. Ahmad Dahlan 76 Mojoroto Kota Kediri

Designed by BootstrapMade
LPPM Server - Powered by BSI