Sistem Pakar Diagnosa 5 Penyakit Kucing yang Mematikan Menggunakan Metode Algoritma Naive Bayes


Author (Penulis)

ELIES DIYAH AYU P
Universitas Nusantara PGRI Kediri

Author Identity (NPM)

14.1.03.02.0331

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh semakin banyaknya kasus kematian kucing yang mendadak karena keterlambatan diagnosa dan minimnya pengetahuan tentang penyakit kucing pada pemiliknya. Sehingga saat kucingnya sedang sakit, pemiliknya mencari di jaringan pencari dan menerka penyakit yang sedang diderita oleh kucingnya. Maka diperlukan sistem diagnosa 5 penyakit kucing yang mematikan untuk memudahkan pemilik kucing mendiagnosa penyakit yang sedang diderita oleh kucingnya.

Metode naïve bayes algoritma pembelajaran induktif yang paling efektif dan efisien untuk machine learning dan data mining. Performa naïve bayes yang kompetitif dalam proses klasifikasi walaupun menggunakan asumsi keidependenan atribut (tidak ada kaitan antar atribut).

Tahap implementasi dari aplikasi Sistem Pakar Diagnosa 5 Penyakit Kucing Yang Mematikan adalah klien memasukkan gejala penyakit yang muncul pada kucingnya, kemudian gejala-gejala tersebut akan diolah dengan menggunakan metode naïve bayes dan akan menghitung berapa banyak probabilitas yang muncul untuk setiap penyakit. Lalu klien akan menerima hasil diagnosis dengan jumlah probabilitas terbesarlah yang menjadi hasil penyakitnya dan bisa di cetak dalam bentuk .pdf.

Kesimpulan dari penelitian yang dilakukan adalah (1) Aplikasi sistem pakar yang dibangun dengan menggunakan metode naïve bayes ini menggunakan bahasa pemrograman CodeIgniter dan menggunakan My-SQL sebagai tempat untuk menyimpan data, dapat membantu klien untuk mendiagnosa penyakit yang dialami kucingnya dengan berbasis website. (2) Aplikasi yang dibangun mempunyai tingkat akurasi 85% setelah dilakukan pengujian dengan pengujian black box. Berdasarkan dari simpulan ini disarankan pada penelitian selanjutnya bisa menambahkan jenis penyakit atau mengkombinasikan dengan metode lain (lebih dari satu metode) dan disarankan juga untuk mengembangkan aplikasi yang berjalan pada sistem operating yang lain.


Keyword

a

Reference

Anhar. 2010. PHP & MySql Secara Otodidak. Jakarta: PT TransMedia.

Argario, Healtho Brilian. 2018. Implementasi Metode Naïve Bayes Untuk Diagnosis Penyakit Kambing. Jurnal Pengembangan Teknologi Informasi dan Ilmu Komputer, (Online), Vol. 2, No.8, Agustus 2018 : 2719-2723 ISSN : 2548-964X. Tersedia : http://www.j-ptiik.ub.ac.id diunduh 1 Juli 2018.

Connolly. Thomas and Begg. Carolyn. 2010. Database Systems A Practical Approach to Design, Implementation, and Management Fifth Edition. Boston: Pearson Education.

Daniel, Virginia, G. 2010. Implementasi Sistem Pakar untuk Mendiagnosis Penyakit dengan Gejala Demam Menggunakan Metode Certainty Factor. Jurnal Informatika, (Online),Volume 6, Nomor 1, Universitas Kristen Duta Wacana Kusumadewi, S, (2003), Artificial Intelegence (Teknik dan Aplikasinya), Graha Ilmu;,Yogyakarta.

Effendi, C. Budiana, N.S. 2014. Complete Guide Book for Your Cat, AgriFLo;Jakarta.

Februariyanti, Herny. Zuliarso, Eri. 2012. Rancang Bangun Sistem Perpustakaan untuk Jurnal Elektronik. Jurnal Teknologi Informasi DINAMIK, (Online), Volume 17, No.2, Juli 2012 : 124-132. Tersedia : http://www.unisbank.ac.id  diunduh 9 Juni 2018.

Hakim, Lukmanul. 2010. Membangun Web Berbasis PHP dengan Framework CodeIgniter. Lokomedia. Yogyakarta.

Harijanto, Budi. 2016. SISTEM PAKAR DIAGNOSA PENYAKIT PADA KUCING DENGAN METODE TEOREMA BAYES BERBASIS ANDROID. (Online), Volume 2, Edisi 4, (2016). Tersedia : http://www.jip.polinema.ac.id  diunduh 24 Mei 2018.

Haryana, Syarif. 2008. PENGEMBANGAN PERANGKAT LUNAK DENGAN MENGGUNAKAN PHP. Jurnal Computech & Bisnis, (Online),  Vol. 2, No. 1, Juni 2008, 14-21, ISSN 1978-9629. Tersedia : http://download.portalgaruda.org/  diunduh 9 Mei 2018.

Indrajani. 2011. Pengantar dan Sistem Basis Data. Jakarta: PT Elex Media Komputindo.

Jogiyanto, HM. 2005. Analisis dan Desain Sistem Informasi : Pendekatan Terstruktur Teori dan Praktik Aplikasi Bisnis. Penerbit Andi, Yogyakarta

Kroenke, David M. 2005. Database Processing Jilid 1 edisi 9. Erlangga. Jakarta.

Kusrini. 2006. Sistem Pakar “Teori dan Aplikasinya”. Penerbit Andi. Yogyakarta

Mulya, Seni. 2010. SISTEM CERDAS UNTUK MENDIAGNOSA PENYAKIT KUCING PERSIA DENGAN METODE FORWARD CHAINING DAN CERTAINTY FACTOR.. Jurnal Teknik Informatika-S1 UDINUS, (Online). tersedia : http://mahasiswa.dinus.ac.id . diunduh 4 April 2018

Naser, A. Zaiter, A. 2008.  An Expert System for Diagnosing Eye Disease Using Clips. Journal of Theoretical and Applied Information Technology.

Nugraha, R.T. Mariyatus, M. 2014. Sistem Pakar Diagnosa Penyakit pada Kucing Berbasis Web. Program Studi Sistem Informasi, Skripsi, STMIKLPKI. Tersedia : http://www.academia.edu diunduh 17 Juni 2018.

Paryati. 2013. SISTEM PAKAR BERBASIS WEB UNTUK MENDIAGNOSA PENYAKIT KUCING. Seminar Nasional Informatika 2013 (semnasIF 2013), (Online), ISSN: 1979-2328 UPN ”Veteran” Yogyakarta, (2013). Tersedia : https://media.neliti.com diunduh 10 April 2018.

Prasetyo, Eko. 2012. Data Mining konsep dan aplikasi menggunakan matlab. Penerbit Andi. Yogyakarta.

Prayoga, Novianto Donna. 2018. Sistem Diagnosis Penyakit Hati Menggunakan Metode Naïve Bayes. Jurnal Pengembangan Teknologi Informasi dan Ilmu Komputer, (Online). Tersedia : http://www.j-ptiik.ub.ac.id diunduh 12 April 2018.

Rafsanjani,Rhyzoma Grannata. 2018. Diagnosis Penyakit Hati Menggunakan Metode Naïve Bayes dan Certainty Factor, Jurnal Pengembangan Teknologi Informasi dan Ilmu Komputer, (Online), Vol 2, No 11, November 2018 : 4478-4482 ISSN :2548-964X. Tersedia: http://www.j-ptiik.ub.ac.id diunduh 30 Juni 2018.

Ratna, Adis Lena Kusuma. 2008. PENGERTIAN PHP DAN MYSQL. (Online), (2008-2014) ilmuti.org. Tersedia : http://ilmuti.org diunduh 21 April 2018.

Said, Fairuz El. 2010. Sistem Basis Data-Entity Relatonship (ERD). (Online). Tersedia : http://www.fairuzelsaid.wordpress.com diunduh 6 Agustus 2018.

Sidik, Betha. 2012. Pemrograman Web dengan PHP, Informatika. Bandung.

Subakti, Jesreel. Rosadi, Aqwam. 2016. Sistem Pakar Kejiwaan dengan Forward Chaining Berbasis Web. Jurnal Ilmiah KOMPUTASI, (Online), Volume 15 Nomor : 1, Juni 2016 ISSN : 1412-9434. Tersedia : http://download.portalgaruda.org/  diunduh 10 Mei 2018.

Suprayogi, Achmad Affan. 2018. Sistem Pakar Diagnosis Penyakit Kucing Menggunakan Metode Naïve Bayes-Certainty Factor Berbasis Android. Jurnal Pengembangan Teknologi Informasi dan Ilmu Komputer, (Online), Vol.2, No.2, (2018) : 650-658 ISSN : 2548-964X. Tersedia : http://www.j-ptiik.ub.ac.id diunduh 18 Juni 2018.

Suyanto. 2017. Data Mining Untuk Klasifikasi Dan Klasterisasi Data. Mei 2017 ISBN : 978-602-6232-36-6.


PUBLISHED

2018-08-23

JOURNAL

Simki-Techsain

ISSN

2599-3011

ISSUE

Vol. 02 No. 12 Tahun 2018

Download PDF

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UN PGRI Kediri.

Jl. KH. Ahmad Dahlan 76 Mojoroto Kota Kediri

Designed by BootstrapMade
LPPM Server - Powered by BSI