PENGARUH DEBT TO EQUITY RATIO (DER), CURRENT RATIO (CR), FIRM SIZE, DAN TOTAL ASSET TURNOVER (TAT) TERHADAP KINERJA KEUANGAN (ROA) PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR SEKTOR INDUSTRI BARANG KONSUMSI YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA PERIODE 2015-2017


Author (Penulis)

RINA SUSANTI
Universitas Nusantara PGRI Kediri

Author Identity (NPM)

14.1.02.01.0334

Abstract

ABSTRAK

 

Penelitian ini dilatarbelakangi bahwa persaingan bisnis yang semakin ketat terutama perusahaan manufaktur mendorong setiap perusahaan untuk menyesuaikan diri dengan menggunakan strategi yang efektif untuk menjaga kelangsungan usahanya. Perusahaan yang mempunyai kinerja keuangan yang baik akan menarik investor untuk menanamkan modalnya.

Tujuan penelitian ini adalah untuk menguji apakah Debt to Equity Ratio, Current Ratio, Firm Size dan Total Asset Turnover berpengaruh signifikan terhadap Kinerja Keuangan pada Perusahaan Manufaktur Sektor Industri Barang Konsumsi yang terdaftar di BEI periode 2015-2017.

Pendekatan penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode expost facto. Jenis data yang digunakan adalah data sekunder. Teknik pemilihan sampel menggunakan purposive sampling dari 48 populasi perusahaan manufaktur sektor industri barang konsumsi diperoleh 26 sampel perusahaan yang memenuhi kriteria. Teknik analisis yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda dengan menggunakan program SPSS for Windows versi 23. Pengujian hipotesis yang digunakan adalah uji t dan uji F dengan taraf signifikansi 5%.

Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa Debt to Equity Ratio, Current Ratio, Firm Size dan Total Asset Turnover secara parsial berpengaruh signifikan terhadap Kinerja Keuangan. Sedangkan pengujian secara simultan menunjukkan Debt to Equity Ratio, Current Ratio, Firm Size dan Total Asset Turnover berpengaruh signifikan terhadap Kinerja Keuangan. Bagi investor, hasil penelitian ini dapat memberikan informasi yang bermanfaat dalam pengambilan keputusan investasi. Dalam pengambilan keputusan sebaiknya investor lebih memperhatikan variabel debt to equity ratio, current ratio, firm size dan total asset turnover karena variabel tersebut mempunyai pengaruh signifikan terhadap kinerja keuangan (Return On Asset).

 

 

KATA KUNCI  : Debt to Equity Ratio, Current Ratio, Firm Size, Total Asset Turnover, Kinerja Keuangan

 


Keyword

a

Reference

DAFTAR PUSTAKA

Arisadi,Y.C.,dkk. 2013. Pengaruh Ukuran Perusahaan, Umur Perusahaan, Current          Ratio, Debt to Equity Ratio dan Fixed Asset to Total Asset Ratio terhadap Kinerja Keuangan pada Perusahaan Manufaktur di Bursa Efek Indonesia. Jurnal Aplikasi Manajemen ISSN 1693 5241, 11 (4): 567-575.

 

Binangkit, A.B.,dkk. 2014. Pengaruh Struktur Modal terhadap Kinerja Perusahaan dan Harga Saham pada Perusahaan Manufaktur di Bursa Efek Indonesia. ISSN 2337-568X, 1 (2): 24- 35.

 

Fahmi, Irham. 2012. Analisis Kinerja Keuangan. Bandung: Alfabeta.

 

Kamaruddin. 2015. Faktor- Faktor yang Mempengaruhi Kinerja Keuangan Perusahaan Manufaktur di Bursa Efek Indonesia. Jurnal Bisnis dan Akuntansi ISSN: 1410- 9875, 17 (1a): 1-14.

 

Martini. 2016. Faktor – Faktor yang Mempengaruhi Kinerja Keuangan

Perusahaan Otomotif Tahun 2011 – 2015. Jurnal Akuntansi dan Keuangan, 5 (2): 121-140.

 

https://www.cnnindonesia.com/ekonomi/20170210082328-92-192545/pertumbuhan-industri-melambat-jadi-44-persen-di-2016.Diakses pada 16 April 2018.

 

www.idx.co.id

 


PUBLISHED

2018-08-23

JOURNAL

Simki-Economic

ISSN

2599-0748

ISSUE

Vol. 02 No. 10 Tahun 2018

Download PDF

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UN PGRI Kediri.

Jl. KH. Ahmad Dahlan 76 Mojoroto Kota Kediri

Designed by BootstrapMade
LPPM Server - Powered by BSI