PENGARUH MODERNISASI SISTEM ADMINISTRASI PERPAJAKAN, KESADARAN PERPAJAKAN DAN PELAYANAN FISKUS TERHADAP KEPATUHAN WAJIB PAJAK ORANG PRIBADI PADA KPP PRATAMA PARE


Author (Penulis)

ISTIANA
Universitas Nusantara PGRI Kediri

Author Identity (NPM)

14.1.02.01.0224

Abstract

ABSTRAK

Penelitian ini dilatarbelakangi tingkat kepatuhan masyarakat Indonesia dalam membayar pajak yang masih rendah. Terutama dilihat dari jumlah wajib pajak yang terdaftar di Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Pare, masih banyak wajib pajak orang pribadi yang tidak patuh dan tidak sebanding dengan jumlah wajib pajak yang terdaftar dalam melaporkan Surat Pemberitahuan (SPT).

Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan menganalisis pengaruh MOdernisasi Sistem Administrasi Perpajakan, Kesadaran Perpajakan dan Pelayanan Fiskus Terhadap Kepatuhan Wajib Pajak. Penelitian ini menggunakan pendekatan penelitian kuantitatif dengan metode expost facto. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer dengan penyebaran kuisioner yang dilakukan dengan teknik Simple Random Sampling ditujukan pada wajib pajak orang pribadi sebagai sampel yang berada dalam lingkup populasi di Kantor Pelayanan Pajak Pratama Pare. Sedangkan untuk pengujian data menggunakan analisis regresi linier berganda dengan asumsi klasik menggunakan SPSS for windows v.23. Kesimpulan hasil penelitian ini adalah (1) Modernisasi Sistem Administrasi Perpajakan, Kesadaran Perpajakan dan Pelayanan Fiskus secara parsial berpengaruh terhadap Kepatuhan Wajib Pajak Orang Pribadi. (2)  Modernisasi Sistem Administrasi Perpajakan, Kesadaran Perpajakan dan Pelayanan Fiskus secara simultan berpengaruh Kepatuhan Wajib Pajak Orang Pribadi

 

KATA KUNCI  : Modernisasi Sistem Administrasi Perpajakan, Kesadaran Perpajakan, Pelayanan Fiskus


Keyword

a

Reference

Susanto, A. 2009. Pajak Dibayar, Pelayanan Publik Wajib Ditingkatkan, tersedia:  http://nasional.kompas.com, diakses: 30 Maret 2018.

Rahmany, F. 2013. tersedia: http://www.ortax.org, diakses: 29 Maret 2018.

Ghozali, I. 2013. Aplikasi Analisis Multivariate dengan Program IBM SPSS21 Update PLS Regresi, Edisi 7. Semarang: Badan Penerbit Universitas Diponegoro.

Hardiningsih, P. 2011. Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Kemauan Membayar Pajak The Factors That Influence The Willingness To Pay The Tax. Jurnal ISSN : 1979-4878, tersedia: https://ejournal.unsrat.ac.id/index.php/emba/article/view/11075/10665, diunduh: 30 Maret 2018.

Jatmiko, N.A. 2006. Pengaruh Sikap Wajib Pajak pada Pelaksanaan Sanksi Denda, Pelayanan Fiskus dan Kesadaran Perpajakan terhadap Kepatuhan Wajib Pajak (Studi Empiris Terhadap Wajib Pajak Orang Pribadi di Kota Semarang). Tesis Program Studi Magister Akuntansi, Program Pascasarjana, Universitas Diponegoro, tersedia: http://eprints.undip.ac.id/15261/, diunduh: 26 Maret 2018.

Muliari dan Setiawan. 2009. Pengaruh Persepsi Tentang Sanksi Perpajakan dan Kesadaran Wajib Pajak pada Kepatuhan Pelaporan Wajib Pajak Orang Pribadi di Kantor Pelayanan Pajak Pratama Denpasar Timur, tersedia: https://ojs.unud.ac.id/index.php/jiab/article/view/2641/1855, diunduh: 30 Maret 2018.

Nasucha. 2004. Pengaruh Reformasi Administrasi perpajakan. Jakarta: Salemba Empat.

Nurmantu, S. 2010. Pengantar Perpajakan. Jakarta: Granit.

Rahayu, S K. 2010. Perpajakan Indonesia: Konsep dan Aspek Formal. Yogyakarta: Graha Ilmu.

Rahman, A. (2010).  AdministrasiPerpajakan. Bandung: Nuansa.

Raniyah dan Titik M. 2017. Pengaruh Modernisasi Sistem Administrasi Perpajakan terhadap Tingkat Kepatuhan Wajib Pajak Orang Pribadi. Jurnal ISSN : 2460-0585, tersedia: https://ejournal.stiesia.ac.id/jira/article/view/3570, diunduh: 3 April 2018.

Sugiyono. 2014. Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif dan Kombinasi (Mixed Methods). Bandung: Alfabeta.

Triwigati, L. 2013. Pengaruh Penerapan Modernisasi Sistem Administrasi Perpajakan Terhadap Tingkat Kepatuhan. Universitas Brawijaya, Malang.

Sari, V.A.P. dan Fidiana. 2017. Pengaruh Tax Amnesty, Pengetahuan Perpajakan, dan Pelayanan Fiskus terhadap Kepatuhan Wajib Pajak. Jurnal ISSN: 2460-0585, tersedia: https://ejournal.stiesia.ac.id/jira/article/viewFile/2846/2463, diunduh: 3 April 2018.

Sarunan, W.K. 2015. Pengaruh Modernisasi Sistem Administrasi Perpajakan terhadap Kepatuhan Wajib Pajak Orang Pribadi dan Wajib Pajak Badan pada Kantor Pelayanan Pajak Pratama Manado, Jurnal ISSN 2330-1174, tersedia: https://ejournal.unsrat.ac.id/index.php/emba/article/view/11075/10665, diunduh: 30 Marert 2018.

Waluyo. 2011. Perpajakan Indonesia,Edisi Kesepuluh. Jakarta: Salemba Empat.

www.pajak.go.id


PUBLISHED

2018-08-23

JOURNAL

Simki-Economic

ISSN

2599-0748

ISSUE

Vol. 02 No. 04 Tahun 2018

Download PDF

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UN PGRI Kediri.

Jl. KH. Ahmad Dahlan 76 Mojoroto Kota Kediri

Designed by BootstrapMade
LPPM Server - Powered by BSI