Analisis Sistem Informasi Akuntansi Penjualan dan Penerimaan Kas untuk Pengendalian Internal pada PT. Cahya Jaya Sentosa Kediri Tahun 2018


Author (Penulis)

ERLINDA CASANOVA
Universitas Nusantara PGRI Kediri

Author Identity (NPM)

14.1.02.01.0066

Abstract

ABSTRAK

ERLINDA CASANOVA : Analisis Sistem Informasi Akuntansi Penjualan dan Penerimaan Kas untuk Pengendalian Internal pada PT. Cahya Jaya Sentosa Kediri Tahun 2018, Skripsi, Akuntansi, FE UN PGRI Kediri, 2018.

Sistem pengendalian internal merupakan pengendalian yang dilakukan manajemen dalam aktivitas perusahaan. Sistem pengendalian internal yang baik sangat besar untuk kemajuan perusahaan dan proses pencapaian tujuan perusahaan. Fokus penelitian ini yaitu untuk: (1) Menganalisis pelaksanaan sistem informasi akuntansi penjualan (2) Menganalisis sistem informasi akuntansi penerimaan kas (3) Menganalisis sistem pengendalian internal yang diterapkan.

Penalitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian deskriptif. Teknik pengumpulan datanya dengan melakukan wawancara, observasi, dan dokumentasi. Subjek dari penelitian ini adalah PT. Cahya Jaya Sentosa Kediri dan obyeknya adalah SIA penjualan dan penerimaan kas untuk pengendalian internal yang diterapkan di perusahaan.

Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa (1) pelaksanaan SIA penjualan pada PT. Cahya Jaya Sentosa Kediri sudah cukup baik namun masih terdapat sedikit kekurangan dalam dokumen yang dipakai, yaitu belum terdapat dokumen rekapitulasi beban pokok penjualan sebagai salah satu dokumen perusahaan. (2) penerapan SIA penerimaan kas pada PT. Cahya Jaya Sentosa Kediri masih terdapat kekurangan yaitu pada dokumen yang dipakai, yaitu belum diterapkannya credit card sales slip sebagai salah satu dokumen perusahaan. (3) Pengendalian internal yang diterapkan pada PT. Cahya Jaya Sentosa Kediri, sudah cukup baik karena telah diterapkannya dokumen perangkap dan pemisahan tugas.

Kata Kunci : Sistem Informasi Akuntansi Penjualan, Penerimaan Kas, Pengendalian Internal.


Keyword

a

Reference

DAFTAR PUSTAKA

Daud, Rochmawati dan Valeria Mimosa Widana. 2014. Pengembangan Sistem Informasi Akuntansi Penjualan dan Penerimaan Kas Berbasis Komputer pada Perusahaan Kecil. Jurnal Manajemen dan Bisnis Sriwijaya. 12 (1) : 17-28

Diana, Anastasia dan Lilis Setiawati. 2011. Sistem Informasi Akuntansi. Yogyakarta: Andi.

Hall, James A. 2009. Sistem Informasi Akuntansi. Jakarta: Salemba Empat.

Jumingan. 2014. Analisis Laporan Keuangan. Yogyakarta: Buku Aksara.

Krismiaji. 2015. Sistem Informasi Akuntansi, Edisi Keempat. Yogyakarta: Sekolah Tinggi Ilmu Manajemen YKPN.

Mardi. 2011. Sistem Informasi Akuntansi. Bogor: Ghalia Indonesia.

Mulyadi. 2016. Sistem Akuntansi, Edisi Empat. Jakarta: Salemba Empat.

Nuryanti, Dwi dan Suprantiningrum. 2016. Analisis dan Perancangan Sistem Informasi Akuntansi Penjualan, Piutang dan Penerimaan Kas. Jurnal Ilmiah UNTAG Semarang. 5 (2) : 100-112.

Puspitawati, Lilis dan Sri Dewi Anggradini. 2011. Sistem Informasi Akuntansi. Yogyakarta: Graha Ilmu.

Romney, Marshall. B., dan Paul John Steinbart. 2016. Sistem Informasi Akuntansi, Edisi Ketigabelas. Jakarta: Salemba Empat.

Rosmaneliana, Dina. 2017.Analisis Pengaruh Sistem Informasi Akuntansi Penjualan dan Penerimaan Kas Terhadap Pengendalian Intern pada PT. Deltamas Surya Indah, Jurnal Ilmiah Maksitek. 2 (4) : 62-70.

Voets, Fransiscus Octavianus. 2016. Analisis Sistem Informasi Akuntansi Siklus Penjualan dan Penerimaan Kas untuk Meningkatkan Pengendalian Intern pada PT. Sumber Alfaria Trijaya, Tbk (Alfamart) cabang Manado. Jurnal Berkala Ilmiah Efisiensi. 16 (4) : 191-202.


PUBLISHED

2018-08-10

JOURNAL

Simki-Economic

ISSN

2599-0748

ISSUE

Vol. 02 No. 06 Tahun 2018

Download PDF

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UN PGRI Kediri.

Jl. KH. Ahmad Dahlan 76 Mojoroto Kota Kediri

Designed by BootstrapMade
LPPM Server - Powered by BSI