Analisis Penerapan Metode Activity Based Costing Dalam Penentuan Harga Pokok Kamar Pada Hotel Kolombo Kediri Tahun 2017


Author (Penulis)

PERRY SANDRIA
Universitas Nusantara PGRI Kediri

Author Identity (NPM)

14.1.02.01.0055

Abstract

ABSTRAK

PERRY SANDRIA : Analisis Penerapan Metode Activity Based Costing System Dalam Penentuan Harga Pokok Kamar Pada Hotel Kolombo Kediri Tahun 2017. Skripsi, Akuntansi, FE UN PGRI Kediri 2018.

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui perhitungan harga pokok dengan menggunakan sistem Activity Based Costing dan setelah itu membandingan harga pokok yang diterapkan di Hotel Kolombo Kediri dengan menggunakan sistem Activity Based Costing.

Jenis penelitian ini adalah Deskriptif. Teknik pengumpulan data yang dilakukan dalam penelitian ini adalah Pengamatan, Dokumentasi dan Wawancara. Objek dalam penelitian ini bagian dari administrasi Keuangan Hotel Kolombo Kediri. Teknik analisis data yang digunakan adalah Deskriptif Kuantitatif yang menunjukan dan membandingkan perhitungan Harga Pokok Kamar yang diterapkan oleh Hotel Kolombo selama ini dengan menggunakan Activity Based Costing System.

Hasil penelitian menunjukan bahwa dari perhitungan harga pokok kamar hotel dengan menggunakan metode Activity Based Costing pada Kamar jenis Ekonomi, Standar, Superior dan Deluxe menunjukan harga pokok yang lebih rendah dari pada harga pokok kamar yang telah ditentukan oleh pihak manajemen Hotel Kolombo. Hal ini disebabkan karena pada metode Activity Based Costing System, biaya overhead masing-masing produk dibebankan pada banyak cost driver sehingga metode Activity Based Costing System telah mampu mengalokasikan biaya aktivitas ke setiap kamar secara tepat berdasarkan konsumsu masing-masing aktivitas.

 

KATA KUNCI : Harga Pokok Kamar, Metode Konvensional, dan Metode Activity Based Costing.


Keyword

a

Reference

DAFTAR PUSTAKA

Firdaus Ahmad, dan Wasilah. 2009. Akuntansi Biaya. Edisi Kedua. Salemba Empat.

Islahuzzaman. 2011. Activity Based Costing Teori dan Aplikasi. Bandung: Alfabeta.

Krismiaji, dan Y Anni Aryani, 2011, Akuntansi Manajemen, Edisi Kedua, Yogyakarta: YKPN.

Mulyadi, 2010. Akuntasi Biaya. Edisi 5. Yogyakarta: YKPN.

Mursyidi, 2008. Akuntansi Biaya, Conventional Costing, Just In Time, dan Activity Based Costing. PT. Refika Aditama, Bandung.

Sugiyono, 2012. Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Bandung: ALFABETA.

Yuningsih, Kholmi, dan Masiyah. 2009. Akuntansi Biaya. Malang: UMM Pres.


PUBLISHED

2018-08-23

JOURNAL

Simki-Economic

ISSN

2599-0748

ISSUE

Vol. 02 No. 02 Tahun 2018

Download PDF

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UN PGRI Kediri.

Jl. KH. Ahmad Dahlan 76 Mojoroto Kota Kediri

Designed by BootstrapMade
LPPM Server - Powered by BSI