MENGEMBANGKAN KEMAMPUAN MENGENAL HURUF ANAK USIA DINI MELALUI KEGIATAN JEMUR HURUF PADA ANAK KELOMPOK A TK NUR IRSYAD KECAMATAN BADAS KABUPATEN KEDIRI TAHUN PELAJARAN 2017/2018


Author (Penulis)

ENDANG ZULIANI
Universitas Nusantara PGRI Kediri

Author Identity (NPM)

14.1.01.11.0435

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi hasil pengamatan bahwa kemampuan mengenal huruf anak didik sangat kurang pada anak  Kelompok A TK NUR IRYSAD. Permasalahan tersebut diketahui dari hasil penilaian unjuk kerja yaitu masih banyaknya anak yang belum dapat mengenal huruf secara lisan dan tertulis. Kemampuan anak yang belum dapat mengenal huruf dikarenakan proses pembelajaran model klasikal belum mencapai pembelajaran yang optimal. Permasalahan penelitian ini adalah: “Apakah dengan menggunakan kegiatan jemur huruf dapat mengembangkan kemampuan mengenal huruf anak usia dini  pada anak Kelompok A TK NUR IRYSAD Kecamatan Badas Kabupaten Kediri?” Penelitian ini menggunakan pendekatan Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan subjek penelitian anak didik kelompok A yang berjumlah 20 anak didik, terdiri dari 9 anak laki-laki dan  11 anak perempuan. Penelitian ini dilaksanakan dalam tiga siklus, menggunakan instrumen berupa lembar observasi guru, lembar observasi anak dan hasil penelitian kemampuan anak. Hasil penelitian ini adalah (1) Melalui siklus tindakan pembelajaran dapat ditemukan langkah-langkah yang efektif, bahwa dengan menggunakan kegiatan jemur huruf dapat mengembangkan kemampuan mengenal huruf. (2) Melalui siklus tindakan pembelajaran dapat mengetahui perbandingan sebelum dan sesudah menggunakan kegiatan jemur huruf terbukti dapat mengembangkan kemampuan mengenal huruf pada anak didik. Hal ini nampak pada anak yang mencapai ketuntasan pada pra tindakan sebesar 10 %, lalu dilakukan tindakan pada siklus I mencapai 40 % dikategorikan kurang, siklus II mencapai  65 % dikategorikan cukup dan meningkat pada siklus III menjadi 80 % yang dikategorikan baik melebihi kriteria yang ditetapkan sebesar 75 %.


Keyword

a

Reference

Arikunto Suharsimi, Suhardjono, Supardi. 2014. Penelitian Tindakan Kelas. Jakarta: Bumi Aksara.

Acmad. 1997. Metodik Khusus Pengembangan Daya Pikir Di Taman Kanak-Kanak. Departemen Pendidikan Dan Kebudayaan: Jakarta.

Ayuningsih Dyah. 2003. Psikologi Perkembangan anak Pola Pendidikan Sesuai Karakter & Kepribadian Anak. Jakarta: Pustaka Larasati.

Criticos. 1996. Media selection. Plomp, T., & Ely, D.P (Eds): International Encyclopedia of Educational Technology, 2 edition. New York: Elsevier Science, Inc.

Depdiknas. 2007. Pedoman Pembelajaran Bidang Pengembangan Bahasa Di Taman Kanak-Kanak. Jakarta: Direktorat Pembinaan TK dan SD.

Depdiknas. 2007. Persiapan Membaca dan Menulis Melalui Permainan Di Taman Kanak-Kanak. Jakarta: Direktorat Pembinaan TK dan SD.

http://www.kamusbesar.com/menjemur, diakses hari sabtu, Tanggal: 07 Oktober 2017, pukul 18.00 WIB.

Jamaris. 2003. Perkembangan dan Pengembangan Anak Usia Taman Kanak-Kanak. Jakarta: UNJ.

Kamus  Lengkap Bahasa Indonesia Moderen. Surabaya: CV. Pustaka Agung Harapan.

Sari. 2013. Pengenalan huruf Alfabet bagi anak Usia Dini menggunakan Metode Pengolahan Citra. Suara Berbasisi Data Suara. Malang: Jurnal Eltek,Vol 2 Nomor 01 April 2013,ISSN  1693 – 2024.

Syamsuddin, 2012. Petunjuk Teknis Penyelenggaraan Taman Kanak-Kanak. Direktorat Pembinaan Pendidikan anak Usia Dini Direktorat Jenderal Pendidikan Anak Usia Dini, Nonformal, Dan Informal Kementerian Pendidikan Dan Kebudayaan: Jakarta.

Sujiono, dkk. 2006. Pengertian Pengembangan Kognitif. Jakarta: Universtas Terbuka.

Sudono, Anggani. 1995. Alat permainan dan sumber belajar. TK. Jakarta.

Susanto. 2011. Perkembangan Anak Usia Dini . Jakarta: Kencana.


PUBLISHED

2018-08-14

JOURNAL

Simki-Pedagogia

ISSN

2599-073X

ISSUE

Vol. 02 No. 10 Tahun 2018

Download PDF

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UN PGRI Kediri.

Jl. KH. Ahmad Dahlan 76 Mojoroto Kota Kediri

Designed by BootstrapMade
LPPM Server - Powered by BSI