MENGEMBANGKAN KEMAMPUAN MEMBILANG BENDA 1-10 MELALUI PERMAINAN BALKABIN PADA KELOMPOK A TK DHARMA WANITA LODERESAN KECAMATAN KEDUNGWARU KABUPATEN TULUNGAGUNG TAHUN PELAJARAN 2017/2018


Author (Penulis)

DINA WIDIYANTI
Universitas Nusantara PGRI Kediri

Author Identity (NPM)

14.1.01.11.0225

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi hasil pengamatan yang dilakukan pada TK Dharma Wanita Loderesan Tulungagung tahun ajaran 2017/2018 khususnya pada aspek kognitif, yakni membilang benda 1-10, pada kelompok A yaitu kelompok usia 4-5 tahun mengalami kendala dalam hal ketuntasan belajar pada indikator kemampuan membilang benda 1-10. Berdasarkan hasil pengamatan di lapangan, diperoleh data bahwa dari 17 anak, hanya 5 anak atau 29% yang mendapatkan bintang tiga (ê3), dan 9 anak atau 53% yang mendapatkan bintang dua (ê2) serta 3 anak atau 18% mendapatkan bintang satu (ê1). Permasalahan yang akan dipecahkan dalam penelitian ini adalah apakah penerapan permainan Balkabin dapat mengembangkan kemampuan membilang benda 1-10 pada anak kelompok A di TK Dharma Wanita Loderesan Kedungwaru Tulungagung tahun ajaran 2017/2018?. Penelitian ini menggunakan pendekatan Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan subjek penelitian 15 anak terdiri dari 7 anak perempuan dan 8 anak laki-laki. Penelitian ini dilaksanakan dalam tiga siklus. Masing-masing siklus terdiri dari satu pertemuan. Instrumen penelitian adalah Rencana Program Pembelajaran Mingguan (RPPM), Rencana Program Pembelajaran Harian (RPPH), lembar penilaian unjuk kerja anak dan lembar observasi kegiatan pembelajaran. Kesimpulan hasil penelitian ini adalah permainan Balkabin dapat mengembangkan kemampuan membilang benda 1-10 pada anak kelompok A di TK Dharma Wanita Loderesan Kedungwaru Kabupaten Tulungagung Tahun pelajaran 2017/2018. Hal ini dibuktikan dengan hasil penelitian pada  Pra tindakan ketuntasan hasil belajar anak hanya 27%, meningkat pada siklus I ketuntasan hasil belajar anak mencapai 60%, kemudian pada siklus II menjadi 73%, dan pada siklus III ketuntasan hasil belajar anak didik mencapai 94%


Keyword

a

Reference

Munadhi, Yudi. 2013. Media Pembelajaran. Jakarta: Rineka Cipta.

Sa’dun. 2009.Penelitian Tindakan Kelas, Jakarta: Rineka Cipta.

Sujiono, Yuliana Nuraini. 2007. Metode Pengembangan Kognitif. Jakarta:  Universitas Terbuka.

Sujiono, Yuliani, Nurani. 2014.  Konsep Dasar Pendidikan Anak usia Dini. Jakarta: PT Indeks.


PUBLISHED

2018-08-20

JOURNAL

Simki-Pedagogia

ISSN

2599-073X

ISSUE

Vol. 02 No. 01 Tahun 2018

Download PDF

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UN PGRI Kediri.

Jl. KH. Ahmad Dahlan 76 Mojoroto Kota Kediri

Designed by BootstrapMade
LPPM Server - Powered by BSI