PENGARUH PEMBELAJARAN AUDIOVISUAL TERHADAP KETERAMPILAN SHOOTING BOLA BASKET SISWA KELAS VII SMPN 1 MOJO KABUPATEN KEDIRI TAHUN AJARAN 2018/2019


Author (Penulis)

MUHAMMAD SYAMSYUDDIN AFLAHA RA
Universitas Nusantara PGRI Kediri

Author Identity (NPM)

14.1.01.09.0304

Abstract

Penelitian ini dilatar belakai oleh banyak siswa dalam melakukan gerakan shooting pada saat 
pembelajaran Bolabasket masih kurang benar seperti posisi memegang bola serta posisi tangan saat 
melakukan lemparan bola ke ring. Hal ini disebabkan pembelajaran yang digunakan guru kurang 
menarik bagi siswa, hal ini berakibat siswa tidak fokus memperhatikan materi yang sedang 
disampaikan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh penggunaan media audiovisual
terhadap keterampilan shooting dalam permainan bolabasket pada siswa kelas VII SMPN 1 Mojo 
Kabupaten Kediri.
Penelitian ini merupakan penelitian Quasi Experimental Design dengan menggunakan desain 
pretest-posttest control group design. Populasi dalam penelitian ini seluruh siswa kelas VII SMPN 1 
Mojo terdiri dari 10 kelas yaitu kelas VII A-VII J sebanyak 370 siswa, dengan teknik sampel random 
cluster sampling diperoleh sampel siswa putra kelas VII H dan VII I yang masing-masing berjumlah 
36 siswa. Teknik analisis data yang digunakan adalah uji t sampel bebas atau independent sample t-
test.
Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa ada pengaruh penggunaan media audiovisual 
terhadap keterampilan shooting dalam permainan bolabasket pada siswa kelas VII SMPN 1 Mojo 
Kabupaten Kediri dengan nilai thitung 3,416 > ttabel 2,042. Dimana keterampilan shooting bolabasket
siswa kelas VII di SMPN 1 Mojo setelah menggunakan media audiovisual dimana siswa mampu 
melaksanakan teknik dan cara melakukan shooting cukup baik bola masuk sebanyak ≤ 3 kali dari 5 
kali menembak sedangkan yang tanpa media audiovisual siswa mampu melaksanakan teknik dan cara 
melakukan shooting kurang baik bola masuk sebanyak < 3 kali dari 5 kali menembak.
Dari hasil penelitian dapat ditarik kesimpulan bahwa ada pengaruh penggunaan media 
audiovisual terhadap keterampilan shooting. Maka dari itu dapat disarankan penggunaan media 
pembelajaran audiovisual dapat dijadikan alternatif media pembelajaran pembelajaran guru dalam 
meningkatkan keterampilan shooting.


Keyword

a

Reference

Abidin, Akros. 1999. Bolabasket Kembar. 
Jakarta: PT Raja Grafindo Prasada.
Arikunto, Suharsimi. 2010. Prosedur 
Penelitian Suatu Pendekatan Praktek 
IV. Jakarta: Bina Aksara.
Ginting, Abdorrakhman. 2010. Esensi 
Praktis Belajar dan Pembelajaran. 
Bandung: Humaniora.Kosasih, Danny. 2008. Fundamental 
Basketball. Semarang: Karangturi 
Media.
Machfud Irsyada. 2000. Bola Voli. Jakarta: 
Depdiknas.
PB. PERBASI. 2004. Metode Pelatiahan 
Bola Basket Dasar. Jakarta: Bidang 
Kepelatihan PB PERBASI
Saichudin. 2018. Analisis Ferakan Free 
Throw Terhadap Keberhasilan 
Menembak Di Tim Bolabasket Fik 
Universitas Negeri Malang. Jurnal 
Sport Science. Vol.1 (6). (Online). 
Tersedia : 
http//journal.um.ac/index.php/sport-
science. Diunduh 25 Oktober 2018
Sodikin, Imam. 1992. Olah Raga Pilihan 
Bola Basket. Jakarta: Dekdikbud.
Sukmadinata, Nana Syaodih. 2009. Metode 
Penelitian Pendidikan. Bandung: 
Remaja Rosdakarya
Wissel, H. 2000. Bolabasket Terjemahan 
Bagus. Jakarta: PT Raja Grafindo 
Prasada.


PUBLISHED

2019-02-13

JOURNAL

Simki-Techsain

ISSN

2599-3011

ISSUE

Vol. 03 No. 01 Tahun 2019

Download PDF

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UN PGRI Kediri.

Jl. KH. Ahmad Dahlan 76 Mojoroto Kota Kediri

Designed by BootstrapMade
LPPM Server - Powered by BSI