Hubungan Kekuatan Otot Lengan, Koordinasi Mata Dan Tangan, Dan Power Otot Lengan Dengan Ketepatan Service Atas Bolavoli Pada Siswa Putra Kelas VIII MTs Sunan Giri Kediri


Author (Penulis)

RISCA FADHILLA ALKAF
Universitas Nusantara PGRI Kediri

Author Identity (NPM)

14.1.01.09.0050

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi ada beberapa siswa melakukan kesalahan pada saat melakukan service atas seperti hasil service atas tidak sampai ke lapangan lawan dan bola mengenai jaring net akibat lemahnya pukulan pada saat melakukan service. Dari hasil wawancara dengan guru ternyata pelaksanaan latihan hanya mengutamakan teknik dasar bermain, sedangkan latihan kondisi fisik tidak pernah diperhatikan, ini dikarenakan guru lebih mementingkan keterampilan bermain voli siswa saja. Rumusan masalah penelitian ini adalah 1) adakah hubungan antara kekuatan otot lengan dengan ketepatan service atas bolavoli? 2) adakah hubungan antara koordinasi mata tangan dengan ketepatan service atas  bolavoli? 3) adakah hubungan antara power otot lengan dengan ketepatan service atas bolavoli? 4) adakah hubungan antara kekuatan otot lengan, koordinasi mata tangan dan power  otot lengan dengan ketepatan service atas bolavoli? Penelitian ini menggunakan teknik korelasional, dimana suatu penelitian yang melibatkan tindakan pengumpulan data guna menentukan, apakah ada hubungan dan tingkat hubungan antara dua variabel atau lebih. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa putra Kelas VIII MTs Sunan Giri Kediri yang berjumlah 160 siswa, dengan menggunakan teknik pengambilan sampel proportional sampel dalam penelitian ini adalah 25% x 160 siswa yaitu 40 siswa putra Kelas VIII B dan VIII C MTs Sunan Giri Kediri. Teknik analisis data yang digunakan adalah korelasi Product Moment untuk pengujian hipotesi 1 sampai 3 dan korelasi ganda untuk pengujian hipotesis 4.Kesimpulan hasil penelitian ini adalah : 1) ada hubungan antara kekuatan otot lengan dengan ketepatan service atas bolavoli sebesar 59,3%, dengan nilai rhitung 0,770 > 0,312 rtabel  2) ada hubungan antara koordinasi mata tangan dengan ketepatan service atas  bolavoli sebesar 45,2%, dengan nilai rhitung 0,672 > 0,312 rtabel 3) ada hubungan antara power otot lengan dengan ketepatan service atas bolavoli sebesar 66,9%, dengan nilai rhitung 0,818 > 0,312 rtabel  4) ada hubungan antara kekuatan otot lengan, koordinasi mata tangan dan power  otot lengan dengan ketepatan service atas bolavoli sebesar 80,3%, dengan nilai Fhitung 48,781 > 2,866 Ftabel. Berdasarkan simpulan hasil penelitian ini, direkomendasikan kepada guru olahraga MTs Sunan Giri Kediri untuk dapat meningkatkan ketepatan serviceI atas pada permainan dengan memperhatikan kekuatan otot lengan, koordinasi mata tangan, power otot lengan.


Keyword

a

Reference

Arianto, Zuniar Angga. 2018. Hubungan Antara Kekuatan Otot Lengan dan Koordinasi Mata Tangan dengan Ketepatan Servis Atas Siswa yang mengikuti Ekstrakurikuler di SMPN 2 Kediri Tahun 2017/2018. Skripsi. Tidak dipublikasikan. Kediri: UNP Kediri

Arikunto, Suharsimi. 2014.  Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik. Jakarta: PT. Rineka Cipta.

Beutelstahl, Dieter, 2012. Belajar Bermain Bola Volley, Bandung : Anggun Ikari

Fenanlampir dan Faruq. 2015. Tes dan Pengukuran dalam Olahraga. Yogyakarta: Andi

Maj’di, Ahmad Farid. 2018. Hubungan Antara Kekuatan Otot Lengan, Panjang Lengan, Dan Koordinasi Mata Tangan Dengan Kemampuan Servis Atas Bolavoli Siswa Putra Kelas XI IPA A, XI IPA B, XI IPA C SMA NEGERI 4 KEDIRI. Skripsi. Tidak dipublikasikan. Kediri: UNP Kediri

Mutohir, Toho Cholik. Dkk, 2013. Permainan Bola Voli (Konsep, Teknik, Strategi Dan Modifikasi). Surabaya : Graha Pustaka Media Utama

Sajoto. 1995. Pembinaan Kondisi Fisik dalam Olahraga. Jakarta : Departeman Pendidikan dan Kebudayaan

Sugiyono. 2017. Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif dan R&D .Bandung : Alfabeta

Suharno H.P. 1981. Metodik Melatih Permainan Bola Volley. Yogyakarta: IKIP Yogyakarta.

Sukardi. 2008. Metodologi Penelitian Pendidikan. Jakarta: Bumi Aksara.

Widiyanto,2013.  Statistika Terapan.Jakarta: Bumi Aksara


PUBLISHED

2020-02-12

JOURNAL

Simki-Techsain

ISSN

2599-3011

ISSUE

Vol. 03 No. 06 Tahun 2019

Download PDF

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UN PGRI Kediri.

Jl. KH. Ahmad Dahlan 76 Mojoroto Kota Kediri

Designed by BootstrapMade
LPPM Server - Powered by BSI