SURVEY TINGKAT KONDISI FISIK EKSTRAKULIKULER FUTSAL DI SMKN 1 KOTA KEDIRI TAHUN 2018


Author (Penulis)

MOCH HENRY ADHA
Universitas Nusantara PGRI Kediri

Author Identity (NPM)

14.1.01.09.0039

Abstract

ABSTRAK

Yang melatar belakangi pada penelitian ini adalah tim atau peserta ekstrakurikuler futsal SMKN 1 Kota Kediri yang belum memiliki kondisi fisik yang baik, hal tersebut sangat berpengaruh pada prestasi yang didapat oleh tim tersebut. Untuk itu, penelitian kali ini memiliki tujuan mengetahui bagaimana kondisi fisik yang dimiliki oleh peserta ekstrakurikuler futsal SMKN 1 Kota Kediri

Desain penelitian pada penelitian ini adalah penelitian kuantitatif  deskriptif. Sedangkan, metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah survei atau observasi dengan cara mengumpulkan data dengan menggunakan tes dan alat ukur. Subjek pada penelitian ini siswa yang mengikuti ekstrakurikuler futsal di SMKN 1 Kota Kediri yang terdiri dari 25 siswa atau peserta dan sampel semua peserta tersebut dijadikan sampel semua. Pada penelitian ini  Instrumen yang digunakan adalah instrumen dengan beberapa tes yaitu berupa, (1) tes pada kecepatan dengan cara lari dan jaraknya 30 meter (2) tes kekuatan otot tungkai dengan alat ukur yang digunakan yaitu leg dynamometer (3) tes power otot tungkai alat ukur yang digunakan yaitu dengan cara verticaljump atau dengan cara melompat (4) tes dayaketahan tubuh atau kardiorespirasi data diperoleh dengan cara tes multistage test.

Dari hasil penelitian yang sudah dilakukan, pada tingkat kondisi fisik peserta ektrakurikuler futsal SMKN 1 Kota Kediri yaitu sebanyak 0 siswa yang masuk kedalam kategori “Baik Sekali” atau setara dengan 0%, sedangkan yang masuk kedalam kategori “Baik” sebanyak 1 siswa atau setara dengan 4%, selanjutnya ada 17 anak yang masuk kedalam kategori “Sedang” atau sebasar 68%, sedangkan anak yang mendapatkan kategori “Kurang” sebanyak 7 siswa atau setara dengan 28%, dan yang mendapatkan kategori “Kurang Sekali” sebanyak 0 siswa sebesar 0%. Dari hasil peneleitian tersebut dapat disimpulkan bahwa hasil tingkat kondisi fisik peserta ekstrakurikuler futsal di SMKN 1 Kota Kediri paling banyak siswa yang mendapatkan kategori “Sedang”, jadi kesimpulannya adalah “SEDANG”.

Kata Kunci:   kondisi fisik, futsal, ekstrakurikuler.


Keyword

a

Reference

DAFTAR PUSTAKA

Andri Irawan. (2009). Teknik Dasar Modern Futsal. Jakarta: Pena Pundi Aksara.

Asmar Jaya. (2008). Futsal Gaya Hidup, Peraturan, dan Tips-Tips Permainan. Yogyakarta: Pustaka Timur.

Justinus Lhaksana dan Ishak H. Pordas. (2008). Inspirasi dan Spirit Futsal. Jakarta: Raih Asa Sukses.

JustinusLhaksana .(2011). Taktik dan Srategi Futsal Modern. Jakarta: Be Champion.

Permendikbud. (2014). Pendidikan Jasmani SMA. Jakarta: PT. Rajasa Rasdakarya.

Sugiyono. (2008). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif dan R&D. Bandung: Alfabeta.

Sugiyono. (2010). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif dan R&D. Bandung: Alfabeta.

Suharsimi  Arikunto.  (2009).  Prosedur  Penelitian  Suatu  Pendekatan  Praktek. Jakarta: Rineka Cipta.

Suharsimi  Arikunto.  (2010).  Prosedur  Penelitian  Suatu  Pendekatan  Praktek. Jakarta: Rineka Cipta.

Sutrisno Hadi. (2011). Analisis Butir untuk Instrumen Angket, Tes, dan SkalaNilai dengan Basica. Yogyakarta: Andi Offset.


PUBLISHED

2019-02-16

JOURNAL

Simki-Techsain

ISSN

2599-3011

ISSUE

Vol. 03 No. 03 Tahun 2019

Download PDF

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UN PGRI Kediri.

Jl. KH. Ahmad Dahlan 76 Mojoroto Kota Kediri

Designed by BootstrapMade
LPPM Server - Powered by BSI