INTERAKSI SOSIAL DALAM NOVEL TWITTIT KARYA DJENAR MAESA AYU PENDEKATAN SOSIOLOGI


Author (Penulis)

SYAIFUL ANAM HASAN
Universitas Nusantara PGRI Kediri

Author Identity (NPM)

14.1.01.07.0043

Abstract

ABSTRAK

Syaiful Anam Hasan: Interaksi Sosial dalam Novel Twittit Karya Djenar Maesa Ayu Pendekatan Sosiologi, Skripsi, PBI, FKIP UN PGRI Kediri, 2019.

Kata kunci: interaksi sosial, pendekatan sosiologi, novel Twittit Djenar Maesa Ayu.

Penelitian ini dilatar belakangi bahwa sastra merupakan gambaran dari suatu kenyataan sosial. Dalam kehidupan masyarakat, kita memerlukan bahasa untuk berkomunikasi dengan orang lain. Manusia selalu memerlukan orang lain untuk berinteraksi, karena sudah menjadi sifat dasar manusia, bahwa manusia merupakan mahkluk sosial.

Permasalahan penelitian ini adalah 1) bagaimanakah deskripsi aspek struktural meliputi tema, penokohan, perwatakan dan konflik dalam novel twittit karya djenar maesa ayu. 2) bagaimanakah deskripsi aspek sosiologi interaksi sosial dalam novel twittit karya djenar maesa ayu. Penelitian ini mengunakan pendekatan struktural dan pendekatan sosiologi. Penelitian ini dilaksanakan melalui tiga tahapan yaitu tahap persiapan, tahap pelaksanaan dan tahap penyelesaian. Penelitian ini dilakukan dari agustus sampai dengan januari 2018.

Hasil penelitian ini adalah proses interaksi sosial dalam novel twittit karya djenar maesa ayu. Dalam penelitian ini terdapat psoses asosiatif yang meliputi kerja sama, kerja sama dan proses disosiatif meliputi persaingan pertentangan dan kontravensi. Hal ini menjadi tolak ukur dalam berinteraksi dalam masarakat jika proses-proses sosial yang meliputi interaksi sosial memang ada dan secara langsung maupun tidak langsung dilakukan oleh manusia.

Dari hasil kesimpulan dan implikasi dapat disarankan beberapa pihak yaitu 1) bagi pembaca hasil penelitian ini dapat dijadikan sebagai pemahaman ilmu sosial dalam kehidupan bermasarakat. 2)  bagi prodi bahasa dan sastra indonesia hasil dari penelitian ini dapat menjadikan referensi baru tentang membentuk mahasiswa sebagai mahluk sosial dalam masarakat. 3) bagi peneliti selanjutnya penelitian ini dapat menambah referensi. Selain itu dengan adanya penelitian ini dapat menjadikan motivasi bagi peneliti baru agar mampu lebih kreatif dan inovatif.


Keyword

a

Reference

Agus, Santoso. 2010. Studi Deskriptif Effect Size Penelitian-Penelitian Di Fakultas Psikologi Universitas Sanata Dharma. Jurnal Penelitian.

Aminuddin. 2000. Pengantar apresiasi karya sastra. Bandung: Sinar Baru Algesindo.

Arikunto, Suharsimi. 2003. Prosedur Penelitian, Suatu Praktek. Jakarta: Bina Aksara.

Arikunto, Suharsimi. 2006. Metode Penelitian Kualitatif. Jakarta: Bumi Aksara.

Arikunto, Suharsimi. 2010. Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktek. Jakarta: PT. Rineka Cipta.

Burhan Nurgiyantoro dkk. 2004. Statistik Terapan untuk Penelitian Ilmu-ilmu Sosial. Yogyakarta. Gadjah Mada University Press.

Burhan Nurgiyantoro. 2010. Penilaian Pembelajaran Bahasa. Yogyakarta: BPFE Teeuw, A. 2003. Sastera dan Ilmu Sastera. Jakarta: Pustaka Jaya.

Damono, Sapardi Djoko. 2003. Sosiologi Sastra. Semarang: Magister Ilmu  Susastra Undip.

Dewojati, Cahyaningrum. 2012. Drama, Sejarah, Teori, dan Penerapannya.Yogyakarta: Java karsa Media.

Endraswara, Suwardi. 2004. Metodologi Penelitian Sastra: Epistemologi, Model, Teori dan Aplikasi. Yogyakarta: Pustaka Widyatama.

Faruk.1999. Pengantar sosiologi sastra.Yogyakarta: Pustaka Pelajar.

Jabrohim. 2001. Metodologi Penelitian Sastra. Yogyakarta: Hanindita Graha Widya.

Pradopo, D.R. dkk. 2001. Metodologi Penelitian Sastra. Yogyakarta: PT. Hanindita Graha Widya.

Priyatni, Endah Tri. 2010. Membaca Sastra dengan Ancangan Literasi Kritis. Jakarta: Bumi Aksara.

Ratna, Nyoman Kutha. 2011. Teori, Metode, dan Teknik Penelitian Sastra dari  Strkturalisme Hingga Postrukturalisme Perspektif Wacana Naratif. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.

Semi, Atar. 1988. Kritik Sastra. Bandung : Angkasa

Soekanto, Soerjono. 2012.Sosiologi Suatu Pengantar. Jakarta: Rajawali Pers.

Stanton, William J. 2012. Prinsip pemasaran, alih bahasa : Yohanes Lamarto. Jakarta : Penerbit Erlangga.

Suyatno. 2005. Permainan Pendukung Pembelajaran Bahasa dan Saatra. Jakarta: Gramedia.

Sugiyono. 2011. Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif dan R&D. Bandung: Afabeta.

Siswantoro. 2005. Metode Penelitian Sastra: Analisis Psikologis. Surakarta. UMS

Tarigan, Djago, dkk. 2007/2008. Pengembangan Keterampilan Berbicara. Jakarta: Depdikbud14(I). Hlm. 1-17.

Teeuw, A. 2003. Sastera dan Ilmu Sastra. Jakarta: Pustaka Jaya.


PUBLISHED

2019-02-15

JOURNAL

Simki-Pedagogia

ISSN

2599-073X

ISSUE

Vol. 03 No. 02 Tahun 2019

Download PDF

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UN PGRI Kediri.

Jl. KH. Ahmad Dahlan 76 Mojoroto Kota Kediri

Designed by BootstrapMade
LPPM Server - Powered by BSI