Analisis penilaian piutang usaha tak tertagih dengan menggunakan metode penyisihan cadangan dan penghapusan langsung untuk menentukan laba pada PT Tabassam


Author (Penulis)

ARI SULISTYA
Universitas Nusantara PGRI Kediri

Author Identity (NPM)

14.1.01.04.0074

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui penilaian piutang usaha tak tertagih dengan menggunakan metode penyisihan cadangan untuk menentukan laba PT Tabassam periode tahun 2015-2017, untuk mengetahui penilaian piutang usaha tak tertagih dengan menggunakan metode penghapusan langsung untuk menentukan laba PT Tabassam periode tahun 2015-2017. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan teknik penelitian expost facto. Populasi pada penelitian ini adalah data akuntansi pencatatan piutang tak tertagih PT Tabassam periode tahun 2015-2017. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini seluruh data akuntansi pencatatan piutang tak tertagih PT Tabassam periode tahun 2015-2017. Teknik analisis data penelitian ini menggunakan pendekatan laporan laba rugi dan neraca PT Tabassam.Hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa (1) Penilaian piutang usaha tak tertagih dengan menggunakan metode penyisihan cadangan bisa untuk menentukan laba PT Tabassam periode tahun 2015-2017, (2) Penilaian piutang usaha tak tertagih dengan menggunakan metode penghapusan langsung tidak bisa untuk menentukan laba PT Tabassam periode tahun 2015-2017. Disarankan sebaiknya perusahaan lebih memperhatikan dan teliti pada awal pemilihan konsumen/ pelanggan/ debitur/peternak untuk kerjasama dalam memberikan kredit/utang. Karena dapat berdampak kepada keuntungan PT Tabassam.

 

KATA KUNCI: Piutang, Metode Penyisihan, Metode Penghapusan Langsung, Laba.


Keyword

a

Reference

Horne, James C. Van & John M.W Jr. 2012. Prinsip-prinsip Manajemen Keuangan (Edisi 13). Jakarta: Salemba Empat.

Horngren, Charles T., et.al. 2006. Akuntansi Jilid 1. Edisi Keenam. Jakarta: Indeks.

Horngren, dan Charles T. 2009. Akuntansi Biaya, edisi 12. Jakarta: Erlangga.

Kieso, Donald E., Jerry J. Weygandt and Teery D. Warfield. 2011. Akuntansi Intermediate, edisi dua belas. Jakarta: Erlangga.

Mulyadi. 2001. Sistem Akuntansi Edisi Tiga. Jakarta: Salemba Empat.

Sugiyono. 2016. Statistika untuk Penelitian. Bandung: CV Alfabeta.


PUBLISHED

2019-02-08

JOURNAL

Simki-Economic

ISSN

2599-0748

ISSUE

Vol. 03 No. 01 Tahun 2019

Download PDF

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UN PGRI Kediri.

Jl. KH. Ahmad Dahlan 76 Mojoroto Kota Kediri

Designed by BootstrapMade
LPPM Server - Powered by BSI