EFEKTIVITAS TEKNIK HOME ROOM UNTUK MENINGKATKAN KONSENTRASI BELAJAR PADA SISWA KELAS X SMK NEGERI 1 NGASEM TAHUN PELAJARAN 2018/2019


Author (Penulis)

FANI MARERA AGUSTIN
Universitas Nusantara PGRI Kediri

Author Identity (NPM)

14.1.01.01.0106

Abstract

Abstrak

 

Fani Marera Agustin: Efektivitas Teknik Home Room untuk Meningkatkan Konsentrasi Belajar pada Siswa Kelas X TKRO 1 di SMK Negeri 1 Ngasem Tahun Pelajaran 2018/2019. Skripsi, Bimbingan dan Konseling FKIP UN PGRI Kediri, 2018

 

Penelitian ini dilatar belakangi hasil pengamatan dan pengalaman peneliti, bahwa konsentrasi belajar siswa kelas X TKRO 1 di SMK Negeri 1 Ngasem konsentrasi belajarnya tergolong rendah. Rumusan masalah yang diambil adalah “apakah teknik home room efektif untuk meningkatkan konsentrasi belajar pada siswa kelas X TKRO 1 di SMK Negeri 1 Ngasem Tahun Pelajaran 2018/2019?”. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan menggunakan metode pre experimental design. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas X TKRO 1 di SMKN 1 Ngasem sebanyak 34 siswa, dengan sampel penelitian kelas X TKRO 1 sebanyak 10 siswa. Metode pengumpulan data dalam penelitian ini adalah skala konsentrasi belajar. Hasil uji reliabilitas menggunakan Alpha Cronbach yakni sebesar 0,965. Penelitian ini menggunakan paired sample t-test untuk mengetahui keefektivan teknik home room untuk meningkatkan konsentrasi belajar siswa. Berdasarkan hasil uji hipotesis diperoleh hasil  = 11,520 dan ttabel dengan df= n-1= 9 berarti thitung >ttabel, 11,520 > 2,262, maka H0 ditolak dan Ha diterima, artinya bahwa teknik home room efektif untuk meningkatkan konsentrasi belajar siswa kelas X TKRO 1 di SMK Negeri 1 Ngasem.

 

Kata kunci: home room, konsentrasi belajar, siswa SMK


Keyword

a

Reference

DAFTAR PUSTAKA

Arikunto, S. 2013. Dasar-Dasar Evaluasi Pendidikan Edisi 2. Jakarta: Bumi Aksara.

Nugroho, W.D. 2015. Efektivitas Layanan Bimbingan Kelompok Teknik Home Room dalam Meningkatkan Motivasi Belajar Siswa VIII Di SMP Negeri 1 Rakit Kabupaten Banjarnegara. Disertai. Tidak dipublikasikan. Banjarnegara.

Romlah, T. 2013. Teori Dan Praktek Bimbingan Kelompok. Jakarta: Universitas Negeri Malang.

Setiani, A.C. 2014. Meningkatkan Konsentrasi Belajar Melalui Layanan Bimbingan Kelompok Pada Siswa Kelas VI SD Negeri 2 Karangcegak. Skripsi. Purbalingga: Universitas Negeri Semarang.

Slameto, 2010. Belajar dan Faktor-Faktor yang Mempengaruhinya. Jakarta: Rineka Cipta.

Sugiyono. 2016. Metode Penelitian Pendidikan (Pendekatan Kuantitatif, Kualitatif, dan RnD) Cetakan Ke 24. Bandung: Penerbit Alfabeta.


PUBLISHED

2019-02-14

JOURNAL

Simki-Pedagogia

ISSN

2599-073X

ISSUE

Vol. 03 No. 01 Tahun 2019

Download PDF

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UN PGRI Kediri.

Jl. KH. Ahmad Dahlan 76 Mojoroto Kota Kediri

Designed by BootstrapMade
LPPM Server - Powered by BSI