HUBUNGAN PENGELOLAAN EMOSI DENGAN PERILAKU AGRESIF PESERTA DIDIK KELAS XII DI SMK KARTANEGARA KEDIRI


Author (Penulis)

DINA AYU LESTARI
Universitas Nusantara PGRI Kediri

Author Identity (NPM)

14.1.01.01.0065

Abstract

Penelitian ini berlatarbelakangi dengan beberapa peristiwa yang terjadi pada peserta didik Kelas XII SMK Kartanegara Kediri diantaranya yaitu berkata-kata kasar, pertengkaran adu mulut, peserta didik yang melawan terhadap personil sekolah, peserta didik yang senang mengganggu, dan peserta didik yang mudah tersinggung. Perilaku agresif yang terjadi di lingkungan sekolah jika tidak segera ditangani dapat mengganggu proses pembelajaran dan perkembangan. Permasalahan pada penelitian ini adakah hubungan pengelolaan emosi dengan perilaku agresif pada peserta didik kelas XII SMK Kartanegara Kediri. Adapun tujuan dari penelitian ini yaitu (1) untuk mengetahui pengelolaan emosi pada peserta didik kelas XII SMK Kartanegara Kediri. (2) untuk mengetahui tingkat perilaku agresif pada peserta didik kelas XII SMK Kartanegara Kediri. (3) untuk mengetahui hubungan pengelolaan emosi dengan perilaku agresif pada peserta didik kelas XII SMK Kartanegara Kediri. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dan teknik yang digunakan penelitian adalah korelasi. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas XII SMK Kartanagara Kediri. Teknik pengambilan sampel yang yang digunakan adalah simple random sampling, sampel yang digunakan sebanyak 20% dari populasi yaitu 40 responden, pengambilan data pada penelitian ini menggunakan angket pengelolaan emosi dan angket perilaku agresif kemudian dianalisis menggunakan korelasi product moment dengan bantuan program software SPSS for windows versi 23. Hasil analisis korelasi Product Moment Pearson diperoleh nilai r hitung sebesar -0,435 ≤  r tabel sebesar 0,312 dengan nilai signifikansi sebesar 0,005 < 0,05 yang artinya ada hubungan positif antara pengelolaan emosi dengan perilaku agresif peserta didik  kelas XII SMK Kartanegara Kediri. Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Pengelolaan Emosi di kelas XII mayoritas dalam kategori baik dengan jumlah 55%. (2) Perilaku agresif di kelas XII mayoritas dalam kategori rendah dengan jumlah 55%. (3) Ada hubungan negatif antara pengelolaan emosi dengan perilaku agresif peserta didik  kelas XII SMK Kartanegara Kediri. Sehingga bagi peneliti selanjutnya disarankan, dalam penelitian selanjutnya dapat mengkaji lebih dalam tentang pengelolaan emosi dengan perilaku agresif yang pada penelitian ini pengelolaan emosi berhubungan dengan perilaku agresif, dan lebih luas lagi objek penelitiannya, agar diperoleh gambaran yang lebih lengkap lagi, sehingga diharapkan hasil penelitian yang akan datang lebih sempurna dari penelitian ini.


Keyword

a

Reference

Ali, Mohammad & Mohammad Asrori. 2014. Psikologi Remaja: Perkembangan Peserta Didik. Jakarta: Bumi Aksara

Arikunto, S 2013. Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik. Jakarta: Rineka Cipta.

Arikunto, S. 2010. Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik. Jakarta: Rineka Cipta.

Djaali. 2014. Psikologi Pendidikan. Bumi Aksara: Jakarta.

Fatimah, Enung. 2006. Psikologi Perkembangan. Bandung: Pustaka Setia.

Hariyadi, Sugeng., 2002, Perkembangan Peserta Didik, Semarang: IKIP Semarang Press.

Hurlock, 2004. Psikologi Perkembangan. Jakarta: Erlangga.

Koeswara, E. 2007. Agresi Manusia, Bandung: PT Eresco.

Mukarromah, Emma. 2008. Hubungan antara Kecerdasan Emosional (Emotional Intelligence) dengan Perilaku Agresif pada Polisi SAMAPTA di Polda Metro Jaya. Skripsi 2015, UNY Yogyakarta.

Nurhayati, Eti. 2011. Psikologi Pendidikan Inovatif. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.

Willis, Sofyan S., 2012. Remaja & Masalahnya. Bandung: Alfabeta.


PUBLISHED

2020-02-12

JOURNAL

Simki-Pedagogia

ISSN

2599-073X

ISSUE

Vol. 03 No. 04 Tahun 2019

Download PDF

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UN PGRI Kediri.

Jl. KH. Ahmad Dahlan 76 Mojoroto Kota Kediri

Designed by BootstrapMade
LPPM Server - Powered by BSI