PERBEDAAN DAYA SERAP BELAJAR SISWA LAKI-LAKI DAN SISWA PEREMPUAN KELAS XI SMA NEGERI 4 KOTA KEDIRI TAHUN PELAJARAN 2018/2019


Author (Penulis)

MINI DWI ALFIAH
Universitas Nusantara PGRI Kediri

Author Identity (NPM)

14.1.01.01.0002

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi oleh pengamatan mengenai perbedaan daya serap belajar siswa laki – laki dan siswa perempuan  dalam memahami setiap pelajaran yang diajarkan, daya tangkap dan daya ingatan yang dimiliki siswa (menurut guru). Hal tersebut berujung pada pemberian layanan yang hanya berdasar pada asumsi dan tidak di benarkan secara prosedur. Daya serap belajar adalah Kemampuan atau kekuatan dalam hal belajar  untuk melakukan sesuatu, untuk bertindak dalam menyerap materi yang di ajarkan. Jadi, yang dimaksud dengan perbedaan daya serap  belajar siswa adalah kemampuan atau kekuatan untuk melakukan sesuatu, untuk bertindak dalam menyerap pelajaran oleh setiap siswa. Pada diri siswa terdiri berbagai daya serap belajar, yaitu antara lain daya mengingat, berfikir, merasakan, kemauan, dan sebagainya. Tiap daya mempunyai fungsi sendiri-sendiri. Dengan adanya daya serap belajar maka dapat wawasan baru pada siswa mengenai pola fikir, di harapkan siswa dapat berfikir luas tentang manfaat ilmu yang diserap pada waktu pelajaran melalui pengetahuan siswa akan daya serap belajar. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan secara signifikan daya serap belajar siswa laki-laki dan siswa perempuan. Pendekatan penelitian ini adalah pendekatan kuantitatif sedangkan teknik yang digunakan adalah komparatif. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas XI SMA Negeri 4 Kediri tahun ajaran 2018/2019 yang berjumlah 338 siswa.  Sampel di ambil dengan teknik sampling kuota dengan jumlah anggota sampel sebanyak 60 siswa. Teknik analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah uji Independent Samples t test. Berdasarkan hasil analisis dapat disimpulkan bahwa tidak terdapat perbedaan secara signifikan daya serap belajar siswa laki – laki dan siswa perempuan. Hal itu ditunjukkan melalui hasil uji Independent Samples t test dengan nilai sig (2-tailed) sebesar 0,064 atau lebih besar dari 0,05, sehingga Ho diterima. Sehingga hipotesis yang berlaku adalah tidak terdapat perbedaan secara signifikan daya serap belajar siswa laki – laki dan siswa perempuan. Dengan mengacu pada hasil penelitian ini guru BK hendaknya memberikan layanan bimbingan konseling berdasar asismen. Hasil penelitian ini juga dapat dijadikan guru BK sebagai pedoman untuk menentukan layanan BK pada bidang bimbingan belajar.


Keyword

a

Reference

Adi. A. 2012. Hanajar Akuliah dan Analisis Data. Universitas  Negeri Malang. Program Pasca Sarjana.
Annisa, R.S. 2012. Identifikasi Perbedaan Perempuan dan Laki-laki di Sekolah. (Online) tersedia: http://annisa-rafika.blogspot.com/2012/10/identifikasi-perbedaan-perempuan-dan-laki-laki-di-sekolah.html?=1 di unduh 3 Juni 2018
Arends, I.R. (2007). Learning to teach, seventh edition. New York: McGraw-Hill.
Chaplin J.P. (1972). Dictionary of Psychology. New York. Dell Publishing Co. Inc.
Departemen  Pendidikan dan Kebudayaan. 1990.  Kamus Besar Bahasa Indonesia, Jakarta: Balai Pustaka, hlm. 15.
Dina, F.A. 2014. perbedaan minat dan prestasi belajar siswa laki-laki dan siswa perempuan pada mata pelajaran seni tari di SMPN 1 Yogyakarta. Jurusan Pendidikan Seni Tari  Fakultas Bahasa Dan Seni Universitas Negeri Yogyakarta. Tersedia: http://eprint.uny.ac.id>perbedaan-minat-dan-prestasi-belajar-siswa-laki-laki-dan-siswa-perempuan-pada-mata-pelajaran-seni-tari-di-SMPN-1-yogyakarta.pdf. Diunduh 13 Juni 2018
Gurian, M. 2002. Boys and Girls Learn Differenly. Tersedia: https://pendongtheo.wordpress.com. Diunduh 28 Juni 2018
Habibullah. 2015. Fenomena Jender dan Hasil Belajar IPS Melalui Media Gambar di SMPN 1 Bukit Sundi. 5 (1). (Online), tersedia: http://download.portalgaruda.org>article-fenomena-jender-dan-hasil-belajar-IPS-melalui-media-gambar-di-SMPN-1-Bukit-Sundi.pdf  Diunduh 3 Mei 2018
Kris, J.2018. Komparasi Minat Belajar Siswa Dari Lingkungan Pondok Pesantren Dan Lingkungan Keluarga Kelas X SMA Negeri 1 Mojo. Skripsi. Tidak dipublikasikan. Kediri: BK UNP.
Mönks, F. J, A.M.P. Knoers, S. R. Haditono. (2002). Psikologi Perkembangan: Pengantar dalam Berbagai Bagiannya. Yogyakarta: Gadjah Mada University Press.
Munandar. 2005. Psikologi Belajar. Bandung: Remaja Rosdakarya.
Mustaqim. 2001. Psikologi Pendidikan. Semarang: Pustaka Belajar. cet. ke-3,  h. 70.
Nanda. P dan Martina, R. 2014. Perbedaan Hasil Belajar Siswa Berdasarkan Jenis Kelamin Yang Diajar Menggunakan Multimedia Berbasis Komputer Pada Materi Sistem Reproduksi Manusia. Lembaga Penelitian Universitas Negeri Medan. 20 (1). (0nline), tersedia: http://download.portalgaruda.org>article-perbedaan-hasil-belajar-siswa-berdasarkan-jenis-kelamin-yang-diajar-mengunakan-multimedia-berbasis-komputer-pada-materi-sistem-reproduksi-manusia.pdf diunduh 7 juni 2018. 
Sahid, H. 2015. Cara Uji Homogenitas Dengan SPSS. SPSS Iindonesia. (online). Tersedia: http://spssindonesia.com/2015/05/cara-uji-Homogenitas-dan-html?=1 di unduh 1 Agustus 2018.
Sahid, H. 2015. Cara Uji Independent Sample T-Test dan Interpretasi Dengan SPSS. SPSS Iindonesia. (online). Tersedia: http://spssindonesia.com/2015/05/cara-uji-independent-sample-t-test-dan-html?=1 di unduh 1 Agustus 2018.
Sahid, H. 2015. Cara Uji Normalitas Shapiro-Wilk  Dengan SPSS. SPSS Iindonesia. (online). Tersedia: http://spssindonesia.com/2015/05/cara-uji-normalitas-shapiro-wilk-dan-html?=1 di unduh 1 Agustus 2018.
Sawiyanto. 2011. Pengertian dan Perbedaan Daya Serap Siswa. (Online), tersedia https://sawiyanto.blogspot.com/2011/12/pengertian-dan-perbedaan-daya-serap.html?m=1 di unduh 30 Mei 2018
Sudjana, N. (2005). Penilaian Hasil Proses Belajar Mengajar. Bandung: Remaja Rosdakarya.
Sugiono. 2016. Metode Penelitian Pendidikan (Pendekatan Kuantitatif,Kualitatif dan R and D). Bandung : ALFABETA
Sukmadinata, N. S. 2005. Landasan Psikologi Proses Pendidikan. Bandung: Remaja Rosdakarya.
Udhmah, As. 2015. Tinjauan Tentang Daya Serap. (Online). Tersedia: http://digilib.uinsby.ac.id>bab2.pdf
Wina Sanjaya. 2009. Kurikulum dan Pembelajaran. Jakarta: Kencana Kencana Prenada Media Group. 


PUBLISHED

2019-02-13

JOURNAL

Simki-Pedagogia

ISSN

2599-073X

ISSUE

Vol. 03 No. 01 Tahun 2019

Download PDF

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UN PGRI Kediri.

Jl. KH. Ahmad Dahlan 76 Mojoroto Kota Kediri

Designed by BootstrapMade
LPPM Server - Powered by BSI