Sistem Informasi Kenaikan Pangkat Dan Kenaikan Gaji Berkala Pegawai


Author (Penulis)

YUSUF PRASETYA
Universitas Nusantara PGRI Kediri

Author Identity (NPM)

13.1.03.03.0089

Abstract

Abstrak

 

Yusuf Prasetya: Sistem Informasi Kenaikan Pangkat Dan Kenaikan Gaji Berkala Pegawai (Studi Kasus Dinas Kesehatan Kota Kediri). Skripsi Sistem Informasi Fakultas Teknik, Universitas Nusantara PGRI Kediri, 2018.

Kata kunci: Sistem Informasi, Kenaikan Pangkat, Kenaikan Gaji

Penilitian ini dilatar belakangi hasil pengamatan dan penilitian oleh peneliti, bahwa seiring dengan era globalisasi perusahaan/instansi dituntut harus semakin cepat dan tanggap dalam mengantisipasi keadaan yang mungkin terjadi di masa depan. Salah satu faktor penting dalam mengelola kenaikan pangkat dan kenaikan gaji berkala pegawai. Permasalahan penelitian ini adalah (1) Bagaimana membangun suatu sistem informasi kenaikan pangkat dan kenaikan gaji berkala berbasis komputer? (2) Bagaimana membuat laporan kenaikan pangkat dan kenaikan gaji berkala secara terkomputerisasi?

Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah sebagai berikut: (1) Metode Observasi. (2) Teknik Wawancara. Tujuan dalam penelitian ini adalah Merancang sistem reminder kenaikan pangkat dan gaji berkala pegawai dengan menggunakan Data Flow Diagram (DFD), Entity Relationship Diagram (ERD).

Berdasarkan analisis dan kesimpulan yang telah dilakukan pada penelitian ini maka diambil kesimpulan dari hasil testi diketahui bahwa aplikasi yang dirancang sudah sesuai dengan kebutuhan kenaikan pangkat struktural, fungsional dan kenaikan gaji berkala. Diharapkan aplikasi dapat mempermudah admin dalam mengelola dan membuat laporan kenaikan pangkat dan kenaikan gaji berkala pegawai.


Keyword

a

Reference

Erna, D, & NC Resti. (2017). Sistem Alokasi Tugas Kepanitiaan Menggunakan Metode Penugasan. Jurnal sistem informasi, 9(2), 1-15.

Rinawati, & Lidya, S. (2014). Sistem Informasi Penggajian Karyawan Menggunakan Metodologi Berorientasi Objek Dengan Alat Bantu UML. Jurnal Komputer & bisnis, 8(1), 1-12.


PUBLISHED

2018-08-16

JOURNAL

Simki-Techsain

ISSN

2599-3011

ISSUE

Vol. 02 No. 10 Tahun 2018

Download PDF

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UN PGRI Kediri.

Jl. KH. Ahmad Dahlan 76 Mojoroto Kota Kediri

Designed by BootstrapMade
LPPM Server - Powered by BSI