IMPLEMENTASI ALGORITMA ROT13 DAN ELGAMAL UNTUK ENKRIPSI DAN DEKRIPSI PESAN RAHASIA


Author (Penulis)

M. ZAINUDIN ZUHRI
Universitas Nusantara PGRI Kediri

Author Identity (NPM)

13.1.03.02.0387

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk membangun aplikasi android dengan mengkombinasikan dua algoritma yaitu algoritma ROT13 dan ElGamal. Aplikasi tersebut dikemas untuk mengamankan data berupa teks agar tidak bisa dibaca secara langsung oleh orang lain atau teks tersebut dirubah menjadi teks bersandi. Algoritma ROT13 merupakan kriptografi klasik dengan perpaduan menggunakan teknik kriptografi dalam menjaga keamanan dan kerahasiaan. Sedangkan,  Algoritma ElGamal termasuk kriptografi modern mempunyai kelebihan yaitu sulit untuk memecahkan penghitungannya sehingga, kemungkinan untuk diretas sangat minim.

Tahap implementasi diujikan pada dua tahap yaitu pegujian aplikasi Crypto Text di smartphone, dan pengujian kepada 10 mahasiswa UKM PSHT Universitas Nusantara PGRI Kediri terhadap aplikasi Crypto Text melalui angket untuk menilai kelayakan aplikasi tersebut digunakan orang lain. Pengujian aplikasi Crypto Text dilakukan pada smartphone Oppo A33w Android OS versi 5.1  Lollipop, dan angket yang disediakan untuk penilaian kelayakan terdiri tiga aspek yaitu Tampilan Aplikasi (Interface), Input Data, dan Kegunaan Aplikasi.

Hasil pengujian aplikasi Crypto Text di smartphone yaitu dengan kunci yang berbeda, pada proses enkripsi hasil output-nya berbeda, dan jika dilakukan execute sebanyak dua kali atau lebih maka, hasilnya pun juga berbeda, walaupun teks atau plaintext-nya sama. Pada proses enkripsi, ciphertext yang di-insert-kan dengan key yang tidak sama saat proses dekripsi yang terjadi setelah di-execute dengan kunci yang berbeda hasilnya tidak dapat terbaca atau tidak sesuai dengan pesan yang dikirim (plaintext). Hasil rata-rata persentase penilaian angket kelayakan aplikasi Crypto Text adalah 83,75 % dengan kategori sangat layak.

Kata Kunci : Algoritma, ROT13, ElGamal, Enkripsi, Dekripsi, Pesan Rahasia


Keyword

a

Reference

Agrawal, Bhavana dkk. 2013. Implementation of Various Cryptosystem Using Chaos. [Online]. Tersedia: http://www.iosrjournals.org/iosr-jce/papers/Vol13-issue4/M01347784.pdf?id=5785. Dalam jurnal IOSR Journal of Computer Engineering (IOSR-JCE) e-ISSN: 2278-0661, p-ISSN: 2278-8727 Vol 13 Issue 4. Diakses [16 September 2017]

Ifanto, Mukhammad. 2009. Metode Enkripsi dan Dekripsi dengan Menggunakan Algoritma ElGamal. [Online]. Tersedia: http://informatika.stei.itb.ac.id/~rinaldi.munir/Matdis/2009-2010/Makalah0910/MakalahStrukdis0910-096.pdf. Diakses [18 September 2017].

Munir, Rinaldi. 2014. Sistem Kriptografi Kunci-Publik. [Online]. Tersedia: http://informatika.stei.itb.ac.id/~rinaldi.munir/Kriptografi/Sistem%20Kriptografi%20Kunci-Publik.pdf. Diakses [15 September 2017]

Nugroho, Adi. 2009. Algoritma dan Struktur Data dengan C#. Yogyakarta: CV. Andi Offset

Riduwan. 2013. Dasat-dasar Statistika. Bandung: Alfabeta

Sinaga, Frisai Anistason dan Mesran. 2017. Implementasi Algoritma ROT13 dan Algoritma Caesar Cipher dalam Penyandian Text. Dalam jurnal Pelita Informatika Budi Darma, Volume : XVI, Nomor: 1. [Online]. Tersedia: http://stmik-budidarma.ac.id/ejurnal/index.php/pelita/article/download/255/228. Diakses [16 September 2017]


PUBLISHED

2018-08-24

JOURNAL

Simki-Techsain

ISSN

2599-3011

ISSUE

Vol. 02 No. 09 Tahun 2018

Download PDF

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UN PGRI Kediri.

Jl. KH. Ahmad Dahlan 76 Mojoroto Kota Kediri

Designed by BootstrapMade
LPPM Server - Powered by BSI