SISTEM PAKAR DIAGNOSA PENYAKIT PADA SISTEM PENCERNAAN MANUSIA MENGGUNAKAN METODE BAYES DAN FORWARD CHAINING BERBASIS WEB


Author (Penulis)

Agus Adi Nugroho
Universitas Nusantara PGRI Kediri

Author Identity (NPM)

13.1.03.02.0095

Abstract

Gangguan pencernaan adalah terhalangnya fungsi pencernaan atau kegagalan perut dalam mencerna makanan. Gangguan pada sistem pencernaan makanan dapat disebabkan oleh pola makan yang tidak teratur, infeksi bakteri, dan karena adanya kelainan pada organ-organ alat pencernaan. Gangguan pencernaan merupakan penyakit yang dapat di alami oleh setiap orang. Oleh karena itu dibutuhkan suatu sistem untuk mendiagnosa penyakit pencernaan. Dari permasalahan di atas maka dibuatlah sistem pakar yang dapat mendiagnosa gangguan pencernaan pada manusia menggunakan metode bayes dan metode inferensi forward chaining berbasis web. Sistem pakar ini dikembangkan menggunakan bahasa pemrograman PHP dan menggunakan database MySQL sebagai penyimpanan data yang mempunyai keunggulan dalam kemudahan akses dan kemudahan pemakaian. Rumusan masalah penelitian ini adalah : Bagaimana merancang dan membangun sistem pakar yang mampu mendiagnosa penyakit pada sistem pencernaan secara valid sehingga pasien secara mudah dan cepat mendapatkan hasil diagnosa penyakit beserta keterangan dan solusi? Bagaimana merancang sebuah sistem pakar yang dapat dimengerti dengan mudah oleh masyarakat awam? Kesimpulan hasil penelitian ini adalah : Proses diagnosa pada pasien dapat dilakukan dengan menggunakan sistem yang sudah terkomputerisasi dengan baik sehingga pasien dapat langsung melakukan pemeriksaan dengan cepat. Kendala yang sering terjadi adalah banyaknya pasien yang datang sehingga menyulitkan seorang dokter yang sedang bertugas. Sistem pakar ini mampu menggantikan posisi sebagai dokter yang dapat melakukan pemeriksaan penyakit pada pasien sehingga mampu mengatasi kendala tersebut. Berdasarkan penelitian ini terdapat beberapa saran yaitu : Sistem ini dapat dikembangkan dengan menambahkan informasi tentang detail gejala serta macam penyakit untuk menambahkan pengetahuan knowledge base. Sistem ini dapat dikembangkan dengan menambahkan menambahkan jumlah parameter dari gejala-gejala yang dialami sehingga hasil dari sistem dapat lebih akurat. Kata Kunci : sistem pakar, gangguan pencernaan, bayes, forward chaining

Keyword

a

Reference


PUBLISHED

2016-08-22

JOURNAL

Simki-Techsain

ISSN

2599-3011

ISSUE


Download PDF

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UN PGRI Kediri.

Jl. KH. Ahmad Dahlan 76 Mojoroto Kota Kediri

Designed by BootstrapMade
LPPM Server - Powered by BSI