SISTEM MONITORING KETINGGIAN AIR MENGGUNAKAN MIKROKONTROL ATMEGA32, SENSOR ULTRASONIK SRF-05, DAN SMS


Author (Penulis)

zainul eko nugroho
Universitas Nusantara PGRI Kediri

Author Identity (NPM)

13.1.03.02.0007

Abstract

ABSTRAK Curah hujan yang berubah-ubah setiap tahunnya dan kondisi yang tidak dapat diprediksi dikhawatirkan terjadi sebuah bencana yaitu banjir. Banjir merupakan fenomena alam yang biasa terjadi di suatu kawasan yang banyak dialiri oleh aliran sungai. Pada beberapa kondisi tertentu, daerah yang rawan banjir membuat sebuah sistem pencegahan banjir. Tujuan utama dari penelitian adalah merencanakan dan menetapkan monitoring ketinggian air dan alaram banjir dengan memprediksi keadaan kapan terjadinya banjir. Tujuan lainnya dibuatkan mikrokontrol antara lain: merancang alat yang dapat membaca ketinggian air secara akurat, sistem dapat mengirimkan pesan berupa alert system dan sistem dapat mengirimkan SMS kepada nomor telepon yang diinginkan. Hasil dari penelitian ini adalah alat mampu mengirimkan SMS ke nomer yang sudah ditentukan dalam jangka waktu tertentu sehingga dapar diketahui ketinggian air tersebut. Status ketinggian air dibagi menjadi 3 yaitu aman, waspada dan bahaya. Status aman bila ketinggian air kurang dari 9 cm dan SMS mengirimkan setiap 60 detik sekali. Status waspada bila ketinggian air antara 9 cm sampai 19 cm dan SMS mengirimkan setiap 60 detik sekali. Status bahaya bila ketinggian air lebih dari 20 cm dan SMS langsung dikirimkan.

Keyword

a

Reference


PUBLISHED

2018-02-15

JOURNAL

Simki-Techsain

ISSN

2599-3011

ISSUE

Vol. 02 No. 03 Tahun 2018

Download PDF

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UN PGRI Kediri.

Jl. KH. Ahmad Dahlan 76 Mojoroto Kota Kediri

Designed by BootstrapMade
LPPM Server - Powered by BSI