Identifikasi Telapak Tangan Menggunakan Image Processing


Author (Penulis)

Fitri Permata Sari
Universitas Nusantara PGRI Kediri

Author Identity (NPM)

13.1.03.02.0002

Abstract

ABSTRAK Fitri Permata Sari: Identifikasi Telapak Tangan Menggunakan Image Processing, Skripsi, Teknik Informatika, FT UN PGRI Kediri, 2017. Kata Kunci : K-Nearest Neighbor,Image Processing. Penelitian ini dilatar belakangi dari pengamatan peneliti dan pengalaman peneliti, bahwa pengenalan (sistem biometrika) juga dapat diterapkan menggunakan telapak tangan . Pada saat ini sudah banyak pengguna sistem biometrik yang menggunakan sidik jari. Berbeda dengan pengenalan menggunakan telapak tangan, sistem penggunaan sidik jari ini sangat rentan terjadinya ketidak akuratan atau juga bisa dikatakan kelemahannya. Dikarenakan jari tangan lebih rentan terluka dibandingkan dengan telapak tangan yang kemungkinannya sangat kecil untuk terluka atau terkena goresan benda maupun lainya. Permasalahan peneliti ini adalah (1) Bagaimana cara menerapkan metode K-Nearest Neighbors (K-NN) pada pengenalan ciri garis telapak tangan seseorang. (2) Bagaimana mengimplementasikan pengenalan telapak tangan seseorang menggunakan teknik pengolahan citra. Penelitian ini menggunakan metode K-Nearest Neighbors (K-NN). Sebelum dilakukan pengenalan, file citra sebelumnya dilakukan proses preprocessing terlebih dahulu. Proses tersebut meliputi greyscale serta pendeteksian tepi laplacian. Dari hasil pengujian pada skenario pertama diperoleh akurasi sebesar 40% pada dataset sebanyak 60 dan data test 40. Pada skenario kedua, diperoleh akurasi sebesar 60% untuk dataset 40 dan data test sebanyak 60. Pada pengujian ketiga diperoleh akurasi sebesar 45% untuk dataset 60 dan data test sebanyak 20. Dari hasil pengujian yang dilakukan, dapat disimpulkan bahwa metode K-Nearest Neighbors (K-NN) tingkat akurasi yang didapatkan masih kurang untuk mengidentifikasi telapak tangan.

Keyword

a

Reference


PUBLISHED

2017-08-18

JOURNAL

Simki-Techsain

ISSN

2599-3011

ISSUE

Vol. 01 No. 07 Tahun 2017

Download PDF

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UN PGRI Kediri.

Jl. KH. Ahmad Dahlan 76 Mojoroto Kota Kediri

Designed by BootstrapMade
LPPM Server - Powered by BSI