Pengaruh Desain Kemasan Produk, Kualitas Produk dan Kesadaran Merek terhadap Keputusan Pembelian Sabun Cuci Piring Sunlight Masyarakat Desa Rejosari kec. Gondang kab. Tulungagung


Author (Penulis)

IKKA SUHARSIWI
Universitas Nusantara PGRI Kediri

Author Identity (NPM)

13.1.02.02.0233

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi bahwa perkembangan zaman yang semakin canggih, kesadaran akan kebersihan meningkat dan pola pencucian piring masyarakat yang semakin praktis, menjadikan perusahaan berlomba untuk menciptakan produk baru guna memenuhi kebutuhan konsumen. Penelitian ini bertujuan untuk meneliti faktor faktor yang mempengaruhi keputusan pembelian sabun cuci piring Sunlight masyarakat desa Rejosari kec. Gondang kab. Tulungagung. faktor faktor yang digunakan adalah desain kemasan produk, kualitas produk, dan kesadaran merek yang dihipotesiskan berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian sabun cuci piring Sunlight masyarakat desa Rejosari kec. Gondang kab. Tulungagung. Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode analisis regersi linier berganda dengan bantuan statistik SPSS for windows versi 23. metode penentuan sampel yaitu menggunakan non probability sampling melalui insidental sampling jumlah sampel yang diukur adalah 95 responden. Hasil penelitian diperoleh Secara parsial, variabel desain kemasan produk (X1), kualitas produk (X2) dan kesadaran merek (X3) berpengaruh signifkan terhadap keputusan pembelian. Sedangkan secara simultan, semua faktor berpengaruh signifkan terhadap keputusan pembelian. KATA KUNCI : desain kemasan produk, kualitas produk, kesadaran merek, keputusan pembelian.

Keyword

a

Reference


PUBLISHED

2017-08-14

JOURNAL

Simki-Economic

ISSN

2599-0748

ISSUE

Vol. 01 No. 10 Tahun 2017

Download PDF

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UN PGRI Kediri.

Jl. KH. Ahmad Dahlan 76 Mojoroto Kota Kediri

Designed by BootstrapMade
LPPM Server - Powered by BSI