Pengaruh Rekrutmen, Kompetensi, dan Pelatihan terhadap Kinerja Karyawan pada Kerajinan Tenun Ikat Medali Mas Bandar Kidul Kediri 2017


Author (Penulis)

FARIDA HERAWATI
Universitas Nusantara PGRI Kediri

Author Identity (NPM)

13.1.02.02.0158

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi dari masalah yang ada yaitu dari mulai perekrutan yang tidak diterapkan dengan baik, kompetensi yang kurang diperhatikan serta pelatihan yang dilakukan kurang maksimal. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui pengaruh rekrutmen, kompetensi, dan pelatihan terhadap kinerja karyawan pada kerajinan Tenun Ikat Medali Mas Bandar Kediri 2017. Dalam penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif. Populasi sejumlah 98 karyawan pada kerajinan Tenun Ikat Medali Mas Bandar Kediri 2017. Seluruh populasi dijadikan sampel (sampling jenuh). Dalam penelitian ini menggunakan sumber data primer dan teknik pengumpulan data dengan menggunakan kuesioner, wawancara dan studi pustaka. Teknik analisis data dalam penelitian ini menggunakanan analisi regresi linier berganda dengan alat bantu SPSS V23. Kesimpulan hasil penelitian ini adalah adanya pengaruh yang signifikan baik secara individu maupun simultan antara rekrutmen, kompetensi dan pelatihan terhadap kinerja karyawan pada kerajinan Tenun Ikat Medali Mas Bandar Kediri 2017.

Keyword

a

Reference


PUBLISHED

2017-08-11

JOURNAL

Simki-Economic

ISSN

2599-0748

ISSUE

Vol. 01 No. 02 Tahun 2017

Download PDF

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UN PGRI Kediri.

Jl. KH. Ahmad Dahlan 76 Mojoroto Kota Kediri

Designed by BootstrapMade
LPPM Server - Powered by BSI