Analisis Prosedur Pemberian Kredit pada Koperasi Serba Usaha Jaya Kediri


Author (Penulis)

MOCHAMAD ROBBY FIRDAOSI
Universitas Nusantara PGRI Kediri

Author Identity (NPM)

13.1.02.01.0332

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi bahwa penerapan prosedur pemberian kredit pada lembaga keuangan mikro seperti Kopsus Jaya haruslah sesuai dengan pedoman atau standar yang telah ditetapkan yaitu Standar Operasional Prosedur (SOP) Dinas Koperasi Kota Kediri yang bertujuan agar kegiatan operasional yang diterapkan dapat terlaksana dengan baik dan dapat meminimalisir tingkat resiko masalah yang timbul di kemudian hari. Fokus penelitian ini adalah (1) Bagaimana penerapan Prosedur pemberian kredit pada Koperasi Serba Usaha “JAYA” Kediri ? (2) Kendala apa saja yang dihadapi dalam pemberian kredit yang diterapkan pada Koperasi Serba Usaha “JAYA” Kediri ? Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode analisis deskriptif kualitatif. Objek penelitian yaitu Koperasi Serba Usaha Jaya Kediri dan teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara, dokumentasi, serta studi kepustakaan yang berhubungan dengan objek penelitian. Kesimpulan hasil penelitian ini adalah (1) Koperasi Serba Usaha Jaya Kediri telah menerapkan SOP (Standar Operasional Prosedur) Dinas Kota Kediri untuk Prosedur Pemberian Kredit meskipun masih belum sepenuhnya sesuai karena Koperasi Serba Usaha Jaya masih belum menerapkan seperti pengecekan jaminan ke pihak yang bersangkutan misal seperti sertifikat tanah dan BPKB (kepercayaan langsung dari calon peminjam) (2) Koperasi Serba Usaha Jaya Kediri telah menerapkan SOP (Standar Operasional Prosedur) Dinas Kota Kediri untuk Prosedur Pemberian Kredit pada hal penilaian taksasi jaminan calon peminjam meskipun masih belum sepenuhnya sesuai yang disebabkan karena terkendalanya waktu dan biaya saat pengecekan di pihak yang berwenang seperti di BPN (Badan Pertanahan Nasional) atau di Kantor Samsat Bersama saat pengecekan BPKB Kendaraan.

Keyword

a

Reference


PUBLISHED

2017-08-21

JOURNAL

Simki-Economic

ISSN

2599-0748

ISSUE

Vol. 01 No. 12 Tahun 2017

Download PDF

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UN PGRI Kediri.

Jl. KH. Ahmad Dahlan 76 Mojoroto Kota Kediri

Designed by BootstrapMade
LPPM Server - Powered by BSI