ANALISIS PERBANDINGAN HARGA POKOK PRODUKSI VARIABLE COSTING DAN FULL COSTING UNTUK MENENTUKAN HARGA JUAL PADA CV. MABEL REMBUYUNG DSN. SAMBI KEC. RINGENREJO KAB. KEDIRI


Author (Penulis)

TOMMI DWI PRASETYO
Universitas Nusantara PGRI Kediri

Author Identity (NPM)

13.1.02.01.0257

Abstract

ABSTRAK

Tommi dwi prasetyo: Analisis perbandingan harga pokok produksi variable costing dan full costing untuk harga jual pada CV. Mabel Rembuyung 2019, Akutansi, FE UN PGRI Kediri.

Kata kunci : metode variable costing, metode full costing, harga jual

Dalam perkembangan pasar global menyebabkan persaingan di semua lini usaha semakin ketat. Di era persaingan yang semakin ketat, perusahaan menghadapi berbagai tantangan dalam melaksanakan kegiatan usahanya. Perusahaan dituntut untuk dapat mengambil langkah strategis agar memiliki keunggulan bersaing guna untuk mempertahankan kelangsungan hidupnya. Salah satu langkah strategis perusahaan untuk bisa menang dalam persaingan adalah berkaitan dengan perhitungan harga pokok dan penentuan harga jual. Tujuan dari penelitian ini Untuk menentukan harga jual pokok produksi, mengetahui perbandingan, dan menganalisis kelemahan perhitungan harga pokok  dan harga jual dengan menggunakan metode Variable Costing dengan Full Costing.

Penetapan harga jual pada produksi yang dilakukan oleh CV. Mabel Rembuyung masih sederhana yaitu hanya melihat dari harga bahan baku dan upah pekerja dibagi dengan jumlah unit harga yang dihasilkan. Hal ini belum sesuai dengan teori akuntansi biaya yang dikemukakan. Dalam menentukan harga pokok produksi dan harga jual produk ada dua metode yang dapat digunakan yaitu metode full costing yang memperhitungkan semua unsur biaya baik tetap maupun variabel dan variable costing yang hanya memperhitungkan unsur biaya variabel.

 Penelitian ini menggunakan metode analisis deskriptif kuantitatif, dan komparatif. Adapun pengumpulan data yang digunakan yakni observasi dan interview. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui perbandingan harga pokok produksi, dan harga jual produk pada CV. Mabel Rembuyung. Dari hasil penelitian ini dimana metode full costing lebih tinggi dari pada metode variable costing dalam menentukan harga pokok produksi dan harga jual. Saran bagi CV. Mabel Rembuyung hendaknya menggunakan metode variable costing dalam menentukan harga pokok produksi dan harga jual produk.


Keyword

a

Reference

DAFTAR PUSTAKA

Mc. Leod, Jr, 1995, Sistem Informasi Manajemen, Prentice-Hall, New Jersy.

Mulyadi, 1993, Akuntansi Manajemen, Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi YKPN, Yogyakarta.

Mulyadi, 2005. Akuntansi Biaya, Edisi 5, BPEF STIE YPKPN, Yogyakarta.

Mulyadi2012. Akuntansi Biaya. variable costing dan full costing. Jakarta: Salemba Empat.

Munawir, S, 2000. Analisis Laporan Keuangan. Edisi 4. Liberty. Yogyakarta.

Nafarin, 2004. Akuntansi Biaya, Penerbit Erlangga, Jakarta.

Slamet Sugiri (1994:171), Akutansi Manajemen. UPPAP YKPN

Slamet, Sugiri, 2009, Akuntansi Manajemen, Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi YKPN, Yogyakarta.

Siswanto, Muhadi Joko, 2001. Akuntansi Biaya 1, Anggota IKAPI, Karnisius, Yogyakarta.

Sugiyono. 2010. Metode Penelitian Pendidikan Pendekatan Kuantitatif, kualitatif, dan R&D. Bandung: Alfabeta.

Sugiyono. (2017). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Bandung: Alfabeta.

Supriyono, 2013. Akuntansi Biaya, Pengumpulan Biaya dan Penentuan Harga Pokok, BPFE STIE YPKPN, Yogyakarta.

Susilaningtyas, 1994, Akuntansi Biaya dengan Penekanan Manajerial, Salemba Empat, Jakarta.

Ursy, 1995, Akuntansi Biaya Perencanaan dan Pengendalian, Erlangga, Jakarta.

eJournal Ilmu Administrasi Bisnis, Volume 2, Nomor 2, 2014: 187-200 200

 


PUBLISHED

2019-02-09

JOURNAL

Simki-Economic

ISSN

2599-0748

ISSUE

Vol. 03 No. 01 Tahun 2019

Download PDF

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UN PGRI Kediri.

Jl. KH. Ahmad Dahlan 76 Mojoroto Kota Kediri

Designed by BootstrapMade
LPPM Server - Powered by BSI