PENGARUH MEKANISME GOOD CORPORATE GOVERNANCE, UKURAN KAP, DAN PROFITABILITAS TERHADAP AUDITOR SWITCHING PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR YANG LISTING DI BURSA EFEK INDONESIA TAHUN 2012-2015


Author (Penulis)

WINDA ROSIANA
Universitas Nusantara PGRI Kediri

Author Identity (NPM)

13.1.02.01.0246

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi bahwa banyak fenomena pergantian auditor yang terjadi di luar peraturan pemerintah yang dilakukan oleh perusahaan. Auditor switching ini selain sebagai upaya untuk meningkatkan kualitas laporan keuangan perusahaan yang disajikan juga berfungsi dalam menjaga obyektifitas dan independensi auditor. Permasalahan penelitian ini adalah apakah mekanisme good corporate governance yang diukur dengan kepemilikan manajerial, kepemilikan institusional, proporsi dewan komisaris independen, dan ukuran komite audit serta ukuran KAP, dan profitabilitas yang diukur dengan ROA secara parsial berpengaruh signifikan terhadap auditor switching. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan teknik ex-post-facto. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini meliputi 22 perusahaan manufaktur sektor industri dasar dan kimia yang diperoleh melalui teknik purposive sampling dan dianalisis menggunakan regresi logistik dengan software SPSS for windows versi 23. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa variabel kepemilikan manajerial, kepemilikan institusional, proporsi dewan komisaris independen, ukuran komite audit, dan ukuran KAP secara parsial tidak berpengaruh signifikan terhadap auditor switching pada perusahaan manufaktur yang listing di BEI Tahun 2012-2015, sedangkan variabel profitabilitas (ROA) secara parsial berpengaruh signifikan terhadap auditor switching pada perusahaan manufaktur yang listing di BEI Tahun 2012-2015.

Keyword

a

Reference


PUBLISHED

2017-08-14

JOURNAL

Simki-Economic

ISSN

2599-0748

ISSUE

Vol. 01 No. 11 Tahun 2017

Download PDF

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UN PGRI Kediri.

Jl. KH. Ahmad Dahlan 76 Mojoroto Kota Kediri

Designed by BootstrapMade
LPPM Server - Powered by BSI