MENINGKATKAN KEMAMPUAN MENGURUTKAN POLA MELALUI MEDIA BALOK-BALOK WARNA PADA ANAK KELOMPOK B TK AISYIYAH BUSTANUL ATHFAL KESAMBEN KECAMATAN KESAMBEN KABUPATEN BLITAR JAWA TIMUR


Author (Penulis)

ENI BUDI SUSILOWATI
Universitas Nusantara PGRI Kediri

Author Identity (NPM)

13.1.01.11.0540p

Abstract

MENINGKATKAN KEMAMPUAN MENGURUTKAN POLA MELALUI MEDIA BALOK-BALOK WARNA PADA ANAK KELOMPOK B TK AISYIYAH BUSTANUL ATHFAL KESAMBEN KECAMATAN KESAMBEN KABUPATEN BLITAR JAWA TIMUR ENI BUDI SUSILOWATI NPM : 13.1.01.11.0540 P Program Studi PG-PAUD Enibudi34@gmail.com HANGGARA BUDI UTOMO, M.Pd. M.Psi dan ISFAUZI NUGROHO, M.Pd UNIVERSITAS NUSANTARA PGRI KEDIRI ABSTRAK Kondisi nyata dilapangan yang terjadi saat ini adalah banyak anak TK mempunyai kemampuan rendah yang disebabkan minimnya sarana dan prasarana yang ada di TK dan belum mempunyai fasilitas yang lengkap dalam menunjang kemampuan anak. Seperti halnya di TK Aisyiyah Bustanul Athfal Kesamben yang mempunyai fasilitas balok-balok warna yanmg hanya berjumlah 6 set. Jumlah ini sangatlah tidak mencukupi bagi TK tersebut dalam mengembangkan kemampuan siswa dimana sekolah tersebut mempunyai siswa kelompok B sebanyak 15 siswa. Permasalahan penelitian ini adalah apakah melalui media balok-balok warna dapat meningkatkan kemampuan pada anak kelompok B TK Aisyiyah Bustanul Athfal Kesamben Kecamatan Kesamben Kabupaten Blitar Jawa Timur ?. Penelitian ini menggunakan pendekatan Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan subyek penelitian siswa kelas B Aisyiyah Bustanul Athfal Kesamben Kecamatan Kesamben kabupaten Blitar Jawa Timur. Penelitian ini dilaksanakan dalam tiga siklus, menggunakan instrumrn berupa RKH, lembar observasi aktivitas siswa, lembar observasi aktivitas guru.Kesimpulan hasil penelitian ini adalah melalui media balok-balok warna dapat meningkatkan kemampuan pada anak kelompok B TK Aisyiyah Bustanul Athfal Kesamben Kecamatan Kesamben Kabupaten Blitar Jawa Timur. Kata Kunci: Kemampuan Mengurutkan Pola, Media Balok-Balok Warna

Keyword

a

Reference


PUBLISHED

2016-02-09

JOURNAL

Simki-Pedagogia

ISSN

2599-073X

ISSUE


Download PDF

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UN PGRI Kediri.

Jl. KH. Ahmad Dahlan 76 Mojoroto Kota Kediri

Designed by BootstrapMade
LPPM Server - Powered by BSI