MENINGKATKAN KEMAMPUAN BERHITUNG MENGGUNAKAN METODE BERCERITA MELALUI POHON HITUNG PADA ANAK TK B EMPAT MEI KECAMATAN PARE KABUPATEN KEDIRI TAHUN PELAJARAN 2014-2015


Author (Penulis)

SOLIKHATIN
Universitas Nusantara PGRI Kediri

Author Identity (NPM)

13.1.01.11.0249P

Abstract

Kenyataan menunjukkan bahwa pembelajaran di tingkat TK “Empat Mei” Kecamatan Pare Kabupaten Kediri seringkali kurang menarik bagi anak. Ada beberapa hal yang menyebabkan demikian, diantaranya adalah bahasa tubuh guru yang masih kaku, penyajian yang kurang menarik, dan alat peraga yang sangat minim. Sehingga dalam kegiatan belajar mengajar (KBM) guru dan anak didik kurang begitu semangat anak cenderung bosan dengan tugas yang diberikan dan akhirnya menyepelekkan pelajaran akibatnya proses KBM (Kegiatan Belajar Mengajar) terhambat dan kurang maksimal. Karena minimnya alat peraga di TK “Empat Mei” Kecamatan Pare Kabupaten Kediri kegiatan belajar berhitung hanya menggunakan media papan tulis saja. Hal ini sangat mempengaruhi tingkat belajar, semangat dan kemampuan anak dalam pembelajaran berhitung. Ini dibuktikan dengan hasil pekerjaan anak pada tiap tengah semester. Dari 21 anak hanya 10 anak yang sudah mampu berhitung sebagian lainnya masih perlu bimbingan guru ternyata anak yang belum mampu berhitung belum dapat menggunakan media yaitu dengan menggunakan bercerita melalui media pohon. Permasalahan yang ingin dikaji dalam penelitian ini adalah : Apakah melalui Metode Bercerita Melalui Pohon Hitung dapat meningkatkan kemampuan berhitung anak usia dini di TK “Empat Mei” Kecamatan Pare Kabupaten Kediri. Penelitian ini menggunakan penelitian tindakan kelas (PTK) sebanyak tiga siklus. Sasaran penelitian ini adalah anak Kelompok B TK “Empat Mei” Kecamatan Pare Kabupaten Kediri. Hasil penelitian dan analisa data yang di uraikan dapat disimpulkan yaitu : 1).Peningkatan aspek kemampuan Berhitung pada anak kelompok B TK Islam terpadu Empat Mei Pare Kabupaten Kediri sebelum dilakukan tindakan relatif rendah, hanya mencapai 23,5% dari jumlah anak sebanyak 17 atau hanya 4 anak yang dapat mencapai target ketuntasan belajar. Dan mulai numpak terjadi peningkatan setelah dilakukan tindakan peneletian kelas melalui kegiatan bercerita melalui pohon hitung menunjuk bilangan dan menyebut simbul. Kesimpulan dari siklus I sampai siklus III dari 17 anak yang mencapai tuntas sebanyak 16 anak sehingga dapat dikatakan bahwa kegiatan berjalan dengan baik dan sudah memenuhi target pencapaian sebesar 94%. Berarti tindakan guru berhasil dengan demikian Hipotesis tindakan diterima Kata Kunci : Kemampuan Berhitung Menggunakan Metode Bercerita Melalui Pohon Hitung

Keyword

a

Reference


PUBLISHED

2016-02-16

JOURNAL

Simki-Pedagogia

ISSN

2599-073X

ISSUE


Download PDF

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UN PGRI Kediri.

Jl. KH. Ahmad Dahlan 76 Mojoroto Kota Kediri

Designed by BootstrapMade
LPPM Server - Powered by BSI