PENGARUH MODEL ROLE PLAYING DIDUKUNG MEDIA AUDIO-VISUAL TERHADAP KEMAMPUAN MEMERANKAN TOKOH DRAMA PADA SISWA KELAS V SDN WATUAGUNG TAHUN AJARAN 2016/2017


Author (Penulis)

MELISSA HAZZAHARA
Universitas Nusantara PGRI Kediri

Author Identity (NPM)

13.1.01.10.0153

Abstract

ABSTRAK Melissa Hazzahara: Pengaruh Model Role Playing Didukung Media Audio-visual Terhadap Kemampuan Memerankan Tokoh Drama Pada Siswa Kelas V SDN Watuagung Kabupaten Trenggalek Tahun Ajaran 2016/2017, Skripsi, PGSD, FKIP UN PGRI Kediri, 2017. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penggunaan model role playing didukung media audio-visual terhadap kemampuan memerankan tokoh drama. Pada kenyataannya sebagian besar siswa SDN Watuagung masih banyak yang mengalami kesulitan dalam memerankah tokoh drama yang baik. Dengan diterapkannya model role playing dan media audio-visual, diharapkan siswa mampu memerankan tokoh drama yang baik. Dalam pembelajaran ini, siswa akan terjun langsung untuk memerankan sesuatu yang akan dibahas dalam proses belajar sehingga siswa akan cenderung lebih antusias dalam mengikuti proses pembelajaran. Penelitian ini termasuk penelitian eksperimen semu menggunakan desain quasi eksperimental dengan jenis penelitian the posttest only design with nonequivalent groups. Metode pengumpulan data dalam penelitian ini adalah metode tes psikomotor (bermain peran). Teknik analisis data yang digunakan adalah uji–t. Sebelum dilakukan uji-t tersebut maka dilakukan uji normalitas dan uji homogenitas. Skor nilai rata-rata hasil belajar siswa di kelas kontrol (SDN 2 Watuagung) tanpa model role playing dan tanpa media audio-visual adalah 79,55 dan kelas eksperimen menggunakan model role playing didukung media audio-visual (SDN 4 Watuagung) diperoleh nilai rata – rata kelas sebesar 85,80. Nilai tersebut sejalan dengan hasil analisis menggunakan uji-t sampel bebas diperoleh nilai sig dibanding dengan 0,05 (5%) yaitu P value (sign) < 0,05 yaitu 0,032 < 0,05. Maka H0 ditolak dan hipotesis kerja (Ha) yang diajukan terbukti benar dan dapat diterima dengan nilai signifikan. Simpulan hasil penelitian ini adalah : kemampuan memerankan tokoh drama pada siswa kelas tanpa menggunakan model role playing dan tanpa media audio-visual mencapai KKM, kemampuan memerankan tokoh drama pada siswa kelas V dengan menggunakan model role playing didukung media audio-visual mencapai KKM, ada pengaruh model pembelajaran role playing didukung media audio-visual terhadap kemampuan memerankan tokoh drama pada siswa kelas V SDN 4 Watuagung Kabupaten Trenggalek tahun pelajaran 2016/2017. Kata Kunci : model role playing, media audio-visual, memerankan tokoh drama

Keyword

a

Reference


PUBLISHED

2017-08-11

JOURNAL

Simki-Pedagogia

ISSN

2599-073X

ISSUE

Vol. 01 No. 04 Tahun 2017

Download PDF

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UN PGRI Kediri.

Jl. KH. Ahmad Dahlan 76 Mojoroto Kota Kediri

Designed by BootstrapMade
LPPM Server - Powered by BSI