PENGARUH MODEL TEAM ASSISTED INDIVIDUALLY DIDUKUNG MEDIA DIORAMA TERHADAP KEMAMPUAN MENGENAL BERBAGAI BENDA LANGIT PADA SISWA KELAS 1 SDN II TULUNGREJO KEC. KARANGREJO KAB. TULUNGAGUNG TAHUN AJARAN 2016/2017


Author (Penulis)

KURNIA MEGA SALENA
Universitas Nusantara PGRI Kediri

Author Identity (NPM)

13.1.01.10.0101

Abstract

ABSTRAK Kurnia Mega Salena: Pengaruh model TAI didukung media Diorama terhadap kemampuan mengenal berbagai benda langit pada siswa kelas 1 SDN II Tulungrejo Kec. Karangrejo Kab. Tulungagung tahun ajaran 2016-2017 Skripsi, PGSD, FKIP UN PGRI Kediri, 2017. Penelitian ini dilatar belakangi hasil pengamatan peneliti, bahwa pembelajaran Ilmu Pengetahuan Alam di SD masih didominasi oleh model ceramah dari guru, siswa kurang aktif dalam pembelajaran.Akibatnya pemahaman siswa terhadap materi pembelajaran kurang mendalam, sehingga hasil belajar mereka cenderung masih rendah. Tujuan penelitian ini adalah sebagai berikut (1) Untuk mengetahui pengaruh model Konvensional terhadap kemampuan mengenal berbagai benda langit. (2) Untuk mengetahui pengaruh model Teams Assisted Individually didukung media Diorama terhadap kemampuan mengenal berbagai benda langit dalam mata pelajaran IPA pada siswa kelas I SDN II Tulungrejo. (3) Untuk mengetahui perbedaan pengaruh antara model Team Assisted Individually didukung media Diorama dibanding model Konvensional didukung media Diorama terhadap kemampuan mengenal berbagai benda langit dalam mata pelajaran IPA siswa kelas I SDN II Tulungrejo. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan teknik eksperimmen.Desain yang digunakan adalah “Quasi Experimental Design” dengan bentuk “Nonequivalent Control Group Design”.Penelitian dilakukan pada dua kelas yaitu kelas eksperimen dan kelas kontrol.Instrumen yang digunakan berupa perangkat pembelajaran dan tes hasil belajar siswa.Teknik analisis ini dengan menggunakan t-test. Pada penelitian ini, teknik yang digunakan untuk mengumpulkan data berupa kemampuan mengenal berbagai benda langit yaitu menggunakan tes. Dari analisis data yang telah dilakukan untuk kelas 1-A SDN II Tulungrejo (Kelas Eksperimen) dengan model TAI didukung media Diorama diperoleh nilai rata-rata 81,25 dengan ketuntasan mencapai 76%, sedangkan kemampuan mengenal berbagai benda langit pada siswa kelas 1-B (Kelas Kontrol) dengan menggunakan model Konvensional didukung media Diorama diperoleh nilai rata-rata 73,5 dengan ketuntasan sebesar 34,5%. Ada pengaruh yang signifikan antara penggunaan model TAI didukung media Diorama terhadap kemampuan mengenal berbagai benda langit pada siswa kelas 1-A SDN II Tulungrejo Kec. Karangrejo Kab. Tulungagung Tahun Ajaran 2016-2017. KATA KUNCI :Model TAI didukung media Diorama, kemampuan mengenal berbagai benda langit.

Keyword

a

Reference


PUBLISHED

2017-08-14

JOURNAL

Simki-Pedagogia

ISSN

2599-073X

ISSUE

Vol. 01 No. 10 Tahun 2017

Download PDF

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UN PGRI Kediri.

Jl. KH. Ahmad Dahlan 76 Mojoroto Kota Kediri

Designed by BootstrapMade
LPPM Server - Powered by BSI