PENGARUH MODEL GROUP INVESTIGATION DENGAN METODE DISKUSI DIDUKUNG MEDIA VISUAL TERHADAP KEMAMPUAN MEMAHAMI KEGIATAN JUAL BELI DI LINGKUNGAN RUMAH DAN SEKOLAH PADA SISWA KELAS III SEKOLAH DASAR PAWYATAN DAHA I DAN II KOTA KEDIRI TAHUN AJARAN 2016/2017


Author (Penulis)

TYA FIDANING TYAS
Universitas Nusantara PGRI Kediri

Author Identity (NPM)

13.1.01.10.0001

Abstract

ABSTRAK Tya Fidaning Tyas. Pengaruh Model Group Investigation dengan metode diskusi didukung media visual terhadap kemampuan menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan kegiatan jual beli di lingkungan rumah dan sekolah pada siswa kelas III SD Pawyatan Daha I Dan II Kota Kediri tahun ajaran 2016/2017,Skripsi, PGSD, FKIP UN PGRI Kediri, 2017. Penelitian ini dilatar belakangi hasil wawancara peneliti, bahwa pembelajaran IPS di SD masih didominasi oleh pembelajaran yang berpusat pada guru. Hal tersebut mengakibatkan kemampuan belajar siswa menjadi rendah. Permasalahan penelitian ini adalah(1)Apakah ada pengaruh metode Konvensional terhadap kemampuan memahami kegiatan jual beli di lingkungan rumah dan sekolah pada siswa kelas III SD Pawyatan Daha Kota Kediri Tahun Ajaran 2016/2017?(2)Apakah ada pengaruh dengan menggunakan model Group Investigation dengan metode diskusi didukung media visual terhadap kemampuan memahami kegiatan jual beli di lingkungan rumah dan sekolah pada siswa kelas III SD Pawyatan Daha Kota Kediri Tahun Ajaran 2016/2017?(3)Apakah ada perbedaan pengaruh antara yang menggunakan metode Konvensional dengan yang menggunakan model Group Investigation dengan metode diskusi didukung media visual terhadap kemampuan memahami kegiatan jual beli di lingkungan rumah dan sekolah pada siswa kelas III SD Pawyatan Daha Kota Kediri Tahun Ajaran 2016/2017? Peneliti menggunakan teknik penelitian True Eksperimental Design dengan Pretest-Posttest Control Group Desain dengan pendekatan kuantitatif. Kesimpulan hasil penelitian adalah(1)Penggunaan metode Konvensional berpengaruh terhadap kemampuan menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan kegiatan jual beli di lingkungan rumah dan sekolah pada siswa kelas III SD Pawyatan Daha Kota Kediri tahun ajaran 2016/2017 dengan hasil perhitungan thitung=2,898>ttabel5%=2,028.(2)Penggunaan model Group Investigation dengan metode Diskusi didukung media Visual tehadap kemampuan menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan kegiatan jual beli di lingkungan rumah dan sekolah pada siswa kelas III SD Pawyatan Daha Kota Kediri tahun ajaran 2016/2017 dengan hasil perhitungan thitung=8,204>ttabel=2,030.(3)Ada perbedaan pengaruh model Group Investigation dengan metode Diskusi didukung media Visual dibanding dengan metode Konvensional terhadap kemampuan menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan kegiatan jual beli di lingkungan rumah dan sekolah pada siswa kelas III SD Pawyatan Daha kota Kediri tahun ajaran 2016/2017 dengan hasil perhitungan thitung =4,035>ttabel=1,994. Berdasarkan hasil penelitian ini, direkomendasikan:(1)Tujuan pokok penggunaan model Group Investigation dengan metode Diskusi didukung media visual adalah untuk mengembangkan kemampuan kerjasama.(2)Guru tetap harus mengembangkan model Group Investigation. Kata Kunci : Model Group Investigation, metode diskusi, media visual, metode konvensional, menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan kegiatan jual beli di lingkungan rumah dan sekolah.

Keyword

a

Reference


PUBLISHED

2017-08-14

JOURNAL

Simki-Pedagogia

ISSN

2599-073X

ISSUE

Vol. 01 No. 11 Tahun 2017

Download PDF

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UN PGRI Kediri.

Jl. KH. Ahmad Dahlan 76 Mojoroto Kota Kediri

Designed by BootstrapMade
LPPM Server - Powered by BSI