HUBUNGAN ANTARA KELENTUKAN TUBUH, KEKUATAN OTOT LENGAN DAN KOORDINASI MATA DAN TANGAN DENGAN KETEPATAN SERVIS ATAS BOLAVOLI PADA KLUB SEDERHANA ONIX 2018


Author (Penulis)

ITANG SURYA EFENDI
Universitas Nusantara PGRI Kediri

Author Identity (NPM)

13.1.01.09.0283

Abstract

Permainan bolavoli adalah suatu permainan yang bertujuan untuk menghibur dan peningkatan prestasi menggunakan prinsip dasar memantulkan bola bergantian. Permainan bolavoli dimulai dengan pukulan bola servis. Servis dalam perkembangannya juga dapat dijadikan sebagai serangan awal bagi tim atau regu yang melakukan servis.

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara kelentukan tubuh, kekuatan otot lengan dan koordinasi mata tangan dengan ketepatan servis atas bolavoli pada Klub Sederhana Onix. Penelitian ini merupakan penelitian korelasional dengan menggunakan empat variabel, yang terdiri dari tiga variabel bebas dan satu variabel terikat. Subjek penelitian ini berjumlah 12 siswa. Teknik pengambilan data menggunakan tes dan pengukuran. Teknik analisis data menggunakan Uji Normalitas dengan SPSS 21, Uji Linieritas dengan SPSS 21 dan Uji Hipotesis dengan SPSS 21.

Hasil penelitian diperoleh bahwa ada hubungan yang signifikan antara kelentukan tubuh dengan ketepatan servis atas bolavoli ditunjukan p 0,117<α 0,05 , koefisien korelasi ryx1 tersebut diperoleh koefisien determinasi 0,227. Ada hubungan yang signifikan antara kelentukan tubuh dengan ketepatan servis atas bolavoli ditunjukan p 0,365<α 0,05 , koefisien korelasi ryx2 tersebut diperoleh koefisien determinasi 0,083. Ada hubungan yang signifikan antara kelentukan tubuh dengan ketepatan servis atas bolavoli ditunjukan p 0,695<α 0,05 , koefisien korelasi ryx1 tersebut diperoleh koefisien determinasi 0,016. Ada hubungan yang signifikan antara kelentukan tubuh dengan ketepatan servis atas bolavoli ditunjukan p 0,085<α 0,05 , koefisien korelasi rx1x2x3y tersebut diperoleh koefisien determinasi 0,543. Dengan demikian secara keseluruhan baik sederhana maupun ganda, Hipotesis alternative diterima.


Keyword

a

Reference

Yunus, Muhammad. 1992. Olahraga Pilihan Bolavoli.Jakarta: Dekdikbud.

Arikunto, Suharsimi. 2002. Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik. Yogyakarta: RinekaCipta

Sajoto, Mochamad. (1988). Pembinaan Kondisi Fisik Dalam Olahraga.FPOKIKIP Semarang.

Irianto, Djoko Pekik. 2004. Bugar dan Sehat dengan Berolahraga. Yogyakarta: Andi Yogyakarta.


PUBLISHED

2019-02-19

JOURNAL

Simki-Techsain

ISSN

2599-3011

ISSUE

Vol. 03 No. 03 Tahun 2019

Download PDF

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UN PGRI Kediri.

Jl. KH. Ahmad Dahlan 76 Mojoroto Kota Kediri

Designed by BootstrapMade
LPPM Server - Powered by BSI