SURVEI MINAT SISWA/SISWI KELAS X MENGIKUTI PEMBELAJARAN PENDIDIKAN JASMANI DALAM MATERI BOLABASKET DI SMK NEGERI 2 KOTA KEDIRI TAHUN 2017/2018


Author (Penulis)

ANTON WARNOTO
Universitas Nusantara PGRI Kediri

Author Identity (NPM)

13.1.01.09.0131

Abstract

ABSTRAK

 

Anton Warnoto: Survei Minat Siswa/Siswi Kelas X Mengikuti Pembelajaran Pendidikan Jasmani Dalam Materi Bolabasket Di SMK Negeri 2 Kota Kediri Tahun 2017/2018, Skripsi, PENJASKESREK, FKIP Universitas Nusantara PGRI Kediri. 2018.

 

 

Penelitian ini dilatar belakangi fenomena minat belajar sangatlah penting ditanamkan guru kepada siswanya dalam pembelajaran, karena minat sebagai salah satu faktor yang dapat mempengaruhi usaha yang dilakukan seseorang karena dengan adanya minat akan menjadi faktor utama yang menentukan derajat keaktifan belajar siswa. Dengan adanya minat yang kuat akan menimbulkan usaha yang gigih serius dan tidak mudah putus asa dalam menghadapi tantangan Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana minat belajar siswa kelas X dalam mengikuti pembelajaran jasmani pada materi bolabasket di SMK Negeri 2 Kediri

Penelitian ini merupakan metode survei yang merupakan suatu metode penelitian yang digunakan dalam penelitian deskriptif untuk menggambarkan fenomena yang ada Pendekatan penelitian dalam penelitian ini menggunakan kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas X SMK Negeri 2 Kediri tahun ajaran 2017/2018, dengan jumlah 469 siswa. Sampel diambil dengan teknik pengambilan sampel proportional dan didapatkan sebanyak 70 responden. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis deskriptif.

Hasil  penelitian menunjukkan bahwa minat ekstrinsik lebih dominan dibandingkan dengan minat intrinsik dalam mempengaruhi minat belajar siswa akan pelajaran pendidikan jasmani dalam materi bolabasket di SMK Negeri 2 Kediri. Dimana pada minat intrisik terdapat 38  siswa atau 54% pada kategori sedang,  sedangkan pada minat ekstrinsik terdapat 32 siswa atau 46% pada kategori tinggi

Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa minat ekstrinsik lebih dominan dibandingkan dengan minat intrinsik dalam mempengaruhi minat belajar siswa akan pelajaran pendidikan jasmani dalam materi bolabasket di SMK Negeri 2 Kediri. Sehinga disarankan baik sekolah maupun guru harus mampu memfasilitasi pembelajaran pendidikan jasmani secara maksimal agar minat belajar siswa dalam materi bolabasket tumbuh

 

Kata kunci : Minat Siswa/Siswi Mengikuti Pembelajaran Pendidikan Jasmani Dalam Materi Bolabasket

 


Keyword

a

Reference

DAFTAR PUSTAKA

 

Arikunto, S. 2013. Dasar-Dasar Evaluas Pendidikan. Edisi revisi VI. Jakarta : PT. Rineka Cipta.

___________. 2014. Prosedur penelitian: Suatu Pendekatan Praktik. Jakarta : PT. Rineka Cipta

Burhaein, Erick. 2012. Ptimalisasi Pendidikan Karakter Berbasis Permainan Tradisional Pada Pendidikan Jasmani Anak Tunalaras Melalui Model Pembelajaran Quantum Learning (Neuro Learning Dan Psychology Learning). Pascasarjana UNY

Degeng. 2001. Teori Belajar dan Strategi Pembelajaran. Surabaya: Citra Raya

Djamarah. 2008. Strategi Belajar Mengajar. Jakarta: Rineka Cipta

Eric Burhaein (2012:

Ghozali, Imam. 2011. Aplikasi Analisis Multivariate dengan Program IBM SPSS19.  Semarang : Badan Penerbit Universitas Diponegoro.

Hal Wissel, 2000. Bola basket, Jakarta : Raja Grafindo Persada.

Imam Sodikun. 1992. Olahraga Pilihan Bola Basket. Jakarta: PPLPTK Dirjen Dikti Depdikbud

Isjoni. 2009. Cooperative Learning Efektivitas Pembelajaran Kelompok. Bandung : Alfabeta

John Killis. 1988. Hubungan Minat Kerja, Motivasi Ekstrinsik dan Bimbingan dalam Pelajaran dengan Kecakapan Kerja Teknik Listrik Lulusan STM pada Industri-industri DIY. Tesis. Jakarta: Fakultas Pasca Sarjana IKIP Jakarta

Perbasi. 2012. Peraturan Resmi Bola Basket. Jakarta

Rafif Helmy Rahmawan. 2015. Survey Minat Siswa Terhadap Mata Pelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan (Studi Pada Siswa SMKN 1 Tanjunganom Kab.Nganjuk Kelas XI Tahun Ajaran 2015/2016.

Risma Novita. 2013. Survei Minat Siswa Siswi Dalam Pembelajaran Penjas Di SMP 3 Salamanta

Slameto. 2010. Belajar dan Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi,  Jakarta: Rineka Cipta

Sugiyono. 2011. Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Bandung : Alfabeta.

Sugiyono. 2012. Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, Dan R&D. Bandung: Alfabeta

Uno, Hamzah B. 2001. Pengembangan Instrumen Untuk Penelitian. Jakarta: Delima Press

Walgito, Bimo. 1997. Pengantar Psikologi Umum. Yogyakarta: Andi Offset

Whiterington. H. C. Terjemahan M. Buchoro. 1995. Pendidikan Psikologi.  Bandung : Jemars

Zenuwardianto. 2014. Survei Minat Siswa Dalam Mengikuti Pembelajaran Pendidikan Jasmani Pada Siswa Kelas V Di Sekolah Dasar Gasang 1 Tahun Pelajaran 2014/2015


PUBLISHED

2018-08-16

JOURNAL

Simki-Techsain

ISSN

2599-3011

ISSUE

Vol. 02 No. 12 Tahun 2018

Download PDF

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UN PGRI Kediri.

Jl. KH. Ahmad Dahlan 76 Mojoroto Kota Kediri

Designed by BootstrapMade
LPPM Server - Powered by BSI