JENIS TUMBUHAN FAMILY ARACEAE BERPOTENSI OBAT UNTUK MENUNJANG KESEHATAN MASYARAKAT DAN PEMANFAATANNYA DI KAWASAN AIR TERJUN IRONGGOLO


Author (Penulis)

KAHAYU
Universitas Nusantara PGRI Kediri

Author Identity (NPM)

13.1.01.06.0036

Abstract

Araceae yang lebih dikenal dengan talas-talasan merupakan tumbuhan yang sangat familiar namun sedikit orang yang mengetahuinya secara mendalam. Araceae memiliki kandungan yang dapat digunakan untuk obat yaitu flavonoid dan saponin. Telah dilaksanakan pengamatan jenis-jenis Araceae berpotensi obat di Kawasan Wisata Air Terjun Ironggolo Kecamatan Mojo – Kabupaten Kediri, Provinsi Jawa Timur. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui Jenis famili Araceae yang dapat dimanfaatkan untuk obat-obatan dan cara memanfaatkan di Kawasan Air Terjun Ironggolo Kediri. Penelitian ini adalah penelitian deskriptif, dengan metode jelajah. Pengambilan data dilakukan dengan membagi zona sampling menjadi 4 zona yang telah ditentukan berdasarkan topografi tanah dan jarak dari sumber mata air. Jenis Araceae yang yang dimanfaatkan sebagai obat antara lain : Colocasia esculenta (L.) Schott, Arisaema triphyllum L., Homalomena pendula (Blume) Bakh., Homalomena cordata Schott., Amorphophallus variabilis Bl., Alocasia macrorrhiza (L.) Schott. Penggunaan Araceae sebagai obat dapat diaplikasikan secara eksternal maupun internal. Pemanfaatan Araceae untuk kesehatan di Kawasan Air Terjun Ironggolo ini penting guna meningkatkan kesadaran masyarakat untuk memanfaatkan secara bijak dan berkesinambungan. Kata kunci: Potensi Obat, Araceae, Ironggolo

Keyword

a

Reference


PUBLISHED

2017-08-11

JOURNAL

Simki-Techsain

ISSN

2599-3011

ISSUE

Vol. 01 No. 02 Tahun 2017

Download PDF

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UN PGRI Kediri.

Jl. KH. Ahmad Dahlan 76 Mojoroto Kota Kediri

Designed by BootstrapMade
LPPM Server - Powered by BSI