KEMAMPUAN SELF REGULATED LEARNING (SRL) SISWA SMP MODEL PROBLEM BASED LEARNING (PBL) MATERI SISTEM PERSAMAAN LINEAR DUA VARIABEL (SPLDV) DITINJAU DARI GENDER TAHUN AJARAN 2016/2017


Author (Penulis)

YUNITA DWI KURNIA
Universitas Nusantara PGRI Kediri

Author Identity (NPM)

13.1.01.05.0124

Abstract

Abstrak Penelitian ini dilatarbelakangi hasil pengamatan dan pengalaman peneliti, bahwa kemampuan self regulated learning masing-masing siswa berbeda. Hal ini nampak adanya kelompok siswa tertentu yaitu laki-laki ataupun perempuan yang mendominasi kegiatan pembelajaran dalam kelas. Permasalah penelitian ini adalah 1) bagaimana kemampuan self regulated learning siswa SMP dengan model problem based learning pada materi sistem persamaan linear dua variabel untuk siswa laki-laki? 2) bagaimana kemampuan self regulated learning siswa SMP dengan model problem based learning pada materi sistem persamaan linear dua variabel untuk siswa perempuan? 3) adakah perbedaan kemampuan self regulated learning antara siswa laki-laki dan siswa perempuan? Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan subjek penelitian kelas VIII-B SMP Negeri 5 Kota Kediri. Penelitian dilakukan pada satu kali pertemuan dengan menggunakan instrumen silabus, RPP, soal tes metakognisi, angket motivasi, dan lembar observasi perilaku siswa. Kesimpulan hasil penelitian ini adalah 1) Kemampuan self regulated learning siswa laki-laki yang diajar menggunakan model problem based learning pada materi sistem persamaan linear dua variabel di SMP Negeri 5 Kediri baik. 2) Kemampuan self regulated learning siswa perempuan yang diajar menggunakan model problem based learning pada materi sistem persamaan linear dua variabel di SMP Negeri 5 Kediri sangat baik. 3) Ada perbedaan kemampuan self regulated learning antara siswa laki-laki dan siswa perempuan yang diajar menggunakan model problem based learning pada materi sistem persamaan linear dua variabel di SMP Negeri 5 Kediri. Berdasarkan simpulan hasil penelitian, direkomendasikan bagi para pendidik sebaiknya menggukan model pembelajaran yang sesuai untuk dapat mengembangkan kemampuan self regulated learning masing-masing siswa. Dengan adanya penelitian mengenai model pembelajaran problem based learning ini bisa digunakan sebagai acuan atau pedoman bagi para pendidik untuk meningkatkan kemampuan self regulated learning siswa. Serta model pembelajaran tersebut dapat diterapkan dengan baik oleh pendidik dalam proses belajar terutama untuk mencapai tujuan belajar kerja individu yang berangkat dari masalah, sehingga kemampuan self regulated learning siswa meningkat. Kata Kunci : self regulated learning, problem based learning, gender.

Keyword

a

Reference


PUBLISHED

2017-08-18

JOURNAL

Simki-Techsain

ISSN

2599-3011

ISSUE

Vol. 01 No. 06 Tahun 2017

Download PDF

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UN PGRI Kediri.

Jl. KH. Ahmad Dahlan 76 Mojoroto Kota Kediri

Designed by BootstrapMade
LPPM Server - Powered by BSI