PENINGKATAN KEMAMPUAN SPASIAL SISWA MELALUI PEMBELAJARAN TPS (THINK PAIR SHARE) DENGAN MEDIA TASGAM A3 PADA MATERI BANGUN RUANG


Author (Penulis)

DESSY YUNARITA
Universitas Nusantara PGRI Kediri

Author Identity (NPM)

13.1.01.05.0009

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi hasil pengamatan peneliti, bahwa kemampuan spasial siswa SMP Negeri 1 Papar pada pembelajaran matematika masih kurang. Akibatnya banyak siswa yang menghindari pelajaran matematika. Permasalahan peneliti adalah (1) Bagaimana pembelajaran TPS (Think Pair Share) dengan media “Tasgam A3” pada materi bangun ruang? (2) Bagaimana kemampuan spasial siswa melalui pembelajaran TPS (Think Pair Share) dengan media “Tasgam A3” pada materi bangun ruang? (3) Adakah perbedaan kemampuan spasial siswa melalui pembelajaran TPS dengan media “Tasgam A3” dan tanpa media “Tasgam A3”? (4) Adakah peningkatan kemampuan spasial siswa melalui pembelajaran TPS (Think Pair Share) dengan media “Tasgam A3” pada materi bangun ruang? Peneliti menggunakan pendekatan kuantitatif dengan subyek penelitian siswa kelas VIII C dan VIII D SMP Negeri 1 Papar tahun pelajaran 2016/2017. Penelitian dilaksanakan dalam dua kali pertemuan setiap kelas, dengan menggunakan instrumen berupa soal kemampuan spasial, rencana pelaksanaan pembelajaran, lembar observasi guru.. Kesimpulan hasil penelitian ini adalah (1) Pembelajaran TPS (Think Pair Share) dengan media “tasgam A3” untuk melihat kemampuan spasial siswa diperoleh hasil yang baik dan persentase secara keseluruhan adalah 80,357%. (2) Kemampuan spasial siswa tergolong sedang. Hal ini dapat dilihat dari persentase sedang 40,65%, persentase tinggi dan rendah 21,875%, persentase sangat rendah 15,625% dan persentase sangat tinggi 0%. (3) Ada perbedaan kemampuan spasial siswa melalui pembelajaran TPS dengan media “Tasgam A3” dan tanpa media “Tasgam A3”. Hal ini dapat dilihat dari hasil perhitungan independent sample t-test dengan kriteria - ttabel ? thitung ? + ttabel , diperoleh hasil -2,042 < -2,933 < 2,042 ternyata -2,042 > -2,933 maka H0 ditolak dan menerima H1. (4) Ada peningkatan kemampuan spasial siswa siswa melalui pembelajaran TPS dengan media “Tasgam A3” pada materi bangun ruang. Hal ini dapat dilihat dari hasil perhitungan paired sample t-test dengan kriteria - ttabel ? thitung ? + ttabel , diperoleh hasil -1,998 < -11,765 < 1,998 ternyata -1,998 > -11,765 maka H0 ditolak dan menerima H1. Berdasarkan simpulan hasil penelitian ini direkomendasikan: (1) Tujuan pembelajaran TPS (Think Pair Share) dengan media “Tasgam A3” yaitu sebagai pengenalan konsep bangun ruang sisi datar agar lebih mudah dipahami siswa. (2) Penerapkan media “Tasgam A3” diharapkan dapat meningkatkan kemampuan guru dalam mengelola pembelajaran sehingga proses belajar semakin baik.

Keyword

a

Reference


PUBLISHED

2017-08-25

JOURNAL

Simki-Techsain

ISSN

2599-3011

ISSUE

Vol. 01 No. 03 Tahun 2017

Download PDF

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UN PGRI Kediri.

Jl. KH. Ahmad Dahlan 76 Mojoroto Kota Kediri

Designed by BootstrapMade
LPPM Server - Powered by BSI