PENGARUH PENGGUNAAN METODE PEMBELAJARAN SNOWBALL THROWING DI KELAS TERHADAP MINAT BELAJAR PESERTA DIDIK KELAS XI DI SMK PAWYATAN DHAHA 2 KEDIRI TAHUN PELAJARAN 2017/2018


Author (Penulis)

GALUH KURNIAMALA
Universitas Nusantara PGRI Kediri

Author Identity (NPM)

13.1.01.01.0043

Abstract

PENGARUH PENGGUNAAN METODE PEMBELAJARAN SNOWBALL THROWING DI KELAS TERHADAP MINAT BELAJAR PESERTA DIDIK KELAS XI DI SMK PAWYATAN DHAHA 2 KEDIRI TAHUN PELAJARAN 2017/2018 Galuh Kurniamala 13.1.01.01.0043 Email: galuhumara@gmail.com FKIP–Bimbingan dan Konseling Dra. Endang Ragil W.P, M.Pd dan Santy Andriani, M.Pd UNIVERSITAS NUSANTARA PGRI KEDIRI Abstrak Penelitian ini dilatar belakangi karena proses pembelajaran belum adanya penggunaan metode pembalajaran, di dalam proses pembelajaran cenderung menggunakan metode ceramah yang membuat siswa merasa bosan untuk mengikuti proses pembelajaran dan metode ceramah kurang efektif untuk membantu siswa dalam mengingat dan menghafal materi secara baik.Permasalahan penelitian ini adalah apakah pembelajaran dengan metode snowball throwing berpengaruh untuk meningkatkan minat belajar peserta didik Kelas XI SMK Pawyatan Dhaha 2 Kediri Tahun Ajaran 2017/2018. Metode pembelajaran snowball throwing adalah proses pembelajaran yang berbentuk kelompok heterogen masing-masing membuat pertanyaan kemudian dibentuk seperti bola dan dilemparkan kemurid lain. Sedangkan minat belajar yaitu rasa ketertarikan ,perhatian dan keinginan yang dimiliki seseorang terhadap suatu hal tanpa ada dorongan.Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah pembelajaran dengan metode snowball throwing berpengaruh terhadap minat belajar peserta didik. Desain penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan teknik penelitian one-group pretest-posttest.Penelitian diawali dengan kegiatan pretest dilanjutkan dengan pemberian treatment dan dengan pemberian posttest.Populasi penelitian seluruh siswa kelas XI SMK Pawyatan Dhaha 2 Tahun Ajaran 2017/2018.Pengambilan sampel ini menggunakan teknik Simple Random Sampling dengan jumlah sampel 30 siswa.Data penelitian berupa skala psikologi.Kesimpulan hasil penelitian ini adalah apakahpembelajaran dengan metode snowball throwing berpengaruh terhadap minat belajar peserta didik.Dibuktikan berdasarkan hasil analisis uji-t dapat disimpulkan bahwa t hitung -12,594> t tabel 1,699, maka H0 ditolak dan Ha diterima.Berdasarkan simpulan penelitian ini ,direkomendasikan : (1) Tujuan pokok penggunaan metode snowball throwing untuk meningkatkan semangat belajar siswa dengan adanya semangat belajar siswa mempunyai minat belajar yang baik. (2) Guru masih perlu terus menggembangkan dan menciptakan situasi pembelajaran yang membuat siswa menjadi lebih semangat dalam kegiatan pembelajaran. KATA KUNCI: metode snowball throwing, minat belajar

Keyword

a

Reference


PUBLISHED

2018-02-14

JOURNAL

Simki-Pedagogia

ISSN

2599-073X

ISSUE

Vol. 02 No. 01 Tahun 2018

Download PDF

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UN PGRI Kediri.

Jl. KH. Ahmad Dahlan 76 Mojoroto Kota Kediri

Designed by BootstrapMade
LPPM Server - Powered by BSI