UJI KECEPATAN LELEH, DAYA LELEH DAN DAYA MULUR KEJU MOZZARELLA DENGAN PENAMBAHAN BAHAN PENGENTAL YANG BERBEDA (GUM GUAR, GUM ARAB DAN XANTHAN GUM)


Author (Penulis)

Leni Yunita Saputri
Universitas Nusantara PGRI Kediri

Author Identity (NPM)

12.1.04.01.0047

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini dilatarbelakangi hasil pembuatan keju mozzarella dengan penambahan bahan pengental yang berbeda (gum guar, gum arab dan xanthan gum) menghasilkan beberapa perbedaan. Permasalahan penelitian ini adalah : Bagaimana perlakuan terbaik dari bahan pengental tersebut dalam pembuatan keju mozzarella terhadap daya mulur, daya leleh dan kecepatan leleh. Penelitian ini menggunakan RAL (Rancangan Acak Lengkap) dengan 3 perlakuan masing-masing 5 pengulangan. Kesimpulan hasil penelitian ini mengetahui bahwa penambahan pengental gum guar lebih baik diantara pengental lainnya. Berdasarkan simpulan hasil penelitian ini, Apabila ingin menambahkan bahan tambahan pengental dalam proses pembuatan keju mozzarella sebaiknya menggunakan gum guar karena gum guar memiliki fiskositas paling tinggi sehingga keju memiliki kualitas kemuluran yang bagus. Kata Kunci Keju, Kecepatan Leleh, Daya mulur, Daya Leleh Keju Mozzarella

Keyword

a

Reference


PUBLISHED

2016-08-11

JOURNAL

Simki-Techsain

ISSN

2599-3011

ISSUE


Download PDF

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UN PGRI Kediri.

Jl. KH. Ahmad Dahlan 76 Mojoroto Kota Kediri

Designed by BootstrapMade
LPPM Server - Powered by BSI