SISTEM PAKAR DIAGNOSA GANGGUAN KEHAMILAN MENGGUNAKAN METODE FORWARD CHAINING DAN CERTAINTY FACTOR


Author (Penulis)

FARDILLA \'AZIMATUN NISA\'
Universitas Nusantara PGRI Kediri

Author Identity (NPM)

12.1.03.03.0358

Abstract

Fardilla ‘Azimatun Nisa’ :Sistem Pakar Diagnosa Gangguan Kehamilan Menggunakan Metode Forward Chaining dan Certainty Factor, Skripsi, SISTEM INFORMASI, UN PGRI KEDIRI, 2016. Sistem pakar ini dirancang untuk menirukan keahlian seorang pakar dalam menjawab pertanyaan.Sistem pakar sangat membantu untuk pengambilan keputusan.Sistem pakar ini digunakan untuk mendiagnosa gangguan kehamilan, terkadang seseorang untuk melakukan konsultasi terhadap rahimnya memiliki beberapa hambatan seperti adanya keterbatasan waktu, keadaan fisik yang tidak memungkinkan dan masalah keuangan. Permasalahan penelitian ini adalah (1) Kurangnya aplikasi sistem pakar untuk mendiagnosa gangguan kehamilan. (2) Keterbatasan waktu seseorang untuk datang ke pakar dengan tujuan konsultasi. (3) Masalah keuangan seseorang (wanita hamil) untuk pergi konsultasi ke pakar. penelitian ini menggunakan metode forward chaining dan certainty factor. Tempat penelitian dilakukan di bidan. Kesimpulan dari hasil penelitian ini adalah (1) Aplikasi sistem pakar gangguan kehamilan ini digunakan sebagai alat bantu dalam memberikan layanan konsultasi gangguan kehamilan layaknya kepakaran seorang dokter atau bidan. (2) Aplikasi sistem pakar gangguan kehamilan ini dapat mengetahui jenis penyakit pasien berdasarkan gejala -gejala yang dialami pasien dalam masa kehamilan. (3)Penggunaan metode Certainty Factor (CF) pengguna dapat mengetahui derajat kepercayaan terhadap penyakit yang diderita Berdasarkan simpulan hasil penelitian ini , direkomendasikan : (1) Aplikasi sistem pakar ini dapat dikembangkan seiring perkembangan kebutuhan pengguna sistem sehingga dapat meningkatkan kinerja sistem. (2) Sebaiknya sistem pakar ini diharapkan nantinya bisa dikembangkan dengan menggunakan sistem online, berbasis web agar masyarakat dapat mengakses langsung melalui handphone atau sebagainya. Kata Kunci : Sistem Pakar, Forward Chaining, Certainty Factor, penyakit gangguan kehamilan.

Keyword

a

Reference


PUBLISHED

2016-08-18

JOURNAL

Simki-Techsain

ISSN

2599-3011

ISSUE


Download PDF

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UN PGRI Kediri.

Jl. KH. Ahmad Dahlan 76 Mojoroto Kota Kediri

Designed by BootstrapMade
LPPM Server - Powered by BSI