SISTEM PERAMALAN PENJUALAN BIBIT DENGAN MENGGUNAKAN METODE WMA (WEIGHT MOVING AVERAGE)


Author (Penulis)

MUHAMAD TRI SUTRISNO
Universitas Nusantara PGRI Kediri

Author Identity (NPM)

12.1.03.02.0438

Abstract

Sistem Peramalan Penjualan Bibit dengan Menggunakan Metode WMA (Weight Moving Average). Bibit bagian salah satu sumber yang diperlukan dalam ekosistem alam agar tetap berjalan seperti semestinya. Bibit diperlukan juga untuk memperbarui salah satu sumber daya alam. Dalam proses pengolahan data pengujian sering terjadi kesalahan penulisan. Selain itu belum adanya sistem peramalan berdasarkan data penjualan bulan sebelumnya yang bisa dijadikan acuan untuk meramalkan persediaan bibit dimasa yang akan datang. Permasalahan penelitian ini adalah bagaimana mengetahui perkiraan penjualan bibit dimasa yang akan datang dan membuat aplikasi web dengan database mysql untuk melakukan peramalan bibit tersebut.Penelitian ini menggunakan metode WMA (weight moving average) dengan subjek penelitian di Kelompok pembibitan Gemah Ripah Desa Sukorame, Kecamatan Gandusari, Kabupaten Trenggalek. Penelitian mengambil beberapa bibit yang dijual seperti sengon laut, cengkeh, dan coklat untuk digunakan dalam pembuatan aplikasi peramalan dengan berbasis web. Kesimpulan hasil penelitian ini adalah memperoleh hasil peramalan yang diterapkan pada aplikasi untuk meningkatkan penjualan bibit. Berdasarkan simpulan hasil penelitian ini, direkomendasikan untuk memperluas kriteria-kriteria yang ada dalam penelitian ini untuk memperoleh nilai yang lebih akurat dan menggunakan berbagai metode lain yang lebih flexibel.

Keyword

a

Reference


PUBLISHED

2017-02-06

JOURNAL

Simki-Techsain

ISSN

2599-3011

ISSUE


Download PDF

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UN PGRI Kediri.

Jl. KH. Ahmad Dahlan 76 Mojoroto Kota Kediri

Designed by BootstrapMade
LPPM Server - Powered by BSI