APLIKASI DIGITAL SIGNATURE UNTUK PENGAMAN E-DOKUMEN DI PG. PESANTREN BARU MENGGUNAKAN ALGORITMA DSA


Author (Penulis)

ADI CAHYONO
Universitas Nusantara PGRI Kediri

Author Identity (NPM)

12.1.03.02.0420

Abstract

Lemahnya sistem pengamanan dokumen eletronik (e-document) di PG. Pesantren Baru Kediri berpotensi menimbulkan masalah yang dapat berdampak buruk bagi perusahaan besar. Diantaranya, mudahnya manipulasi isi dokumen dan diragukannya keabsahan dokumen. Pengamanan dokumen secara konvensional seperti pemberian password kurang memberikan pengamanan yang efektif dan efisien, karena dokumen di lingkungan administrasi tidak diperuntuhkan bagi diri sendiri.Tujuan dari penelitian ini adalah membuat sistem yang khusus melakukan pengamanan e-document di PG. Pesantren Baru.

Kiriptografi adalah teknik penyandian pesan asli menjadi pesan yang tidak dapat diartikan seperti aslinya. Kriptografi memiliki cabang yang dibuat untuk mengamankan sebuah dokumen, yaitu Digital Signature (tanda tangan digital). Digital Signature mempunyai aspek keamanan berupa keabsahan pengirim, keaslian pesan dan anti penyangkalan. DSA (Digital Signature Algorithm) merupakan salah satu algoritma Digital Signature  yang dikembangkan oleh NIST (National Institute of Standards and Technology) dan telah mendapat DSS (Digital Signature  Standar) yang ditetapkan oleh FIPS (Federal Information Processing Standards).

Tahap pertama pemberian digital signature yaitu melakukan login yang hanya dapat dilakukan oleh karyawan PG. Pesantren Baru. Lalu signer mengunggah dokumen dan mengisi beberapa form inputan yang dibutuhkan. Dengan menggunakan algoritma DSA program akan membangkitkan kunci private dan publik. Sedangkan, pada verifikasi dapat diakses oleh semua pengguna karena hanya untuk mencari tahu valid tidaknya sebuah dokumen.

Hasil dari penelitian ini adalah aplikasi digital signature yang dikondisikan khusus untuk menangani permasalahan yang ada di PG.Pesantren Baru. Dari beberapa kriteria pengujian, program telah memenuhi syarat dari aplikasi Digital Signature. Adapun agar tujuan dan harapan tersebut berhasil, maka dalam proses penyusunan dan pembuatannya menggunakan metode yang relevan sepeti, DSS, Algoritma DSA, SHA, dll., dengan harapan mampu menjadikan  sebuah  software  sistem  yang  benar  dan  riil.  Kemudian  hasil dari sistem tersebut dibuat laporan guna untuk pengambilan keputusan, yaitu berupa valid tidaknya dokumen.

KATA KUNCI  : Aplikasi Digital Signature, Algoritma DSA, Kriptografi, SHA.


Keyword

a

Reference

A. S., Rosa & Shalahuddin, M. 2013. Rekayasa Perangkat Lunak TerstrukturDan Berorientasi Objek. Bandung: Institut Teknologi Bandung.

ANRI, Admin. 2008. UU Tentang Informasi dan Transaksi Elektronik. Dapat diunduh di: https://www.anri.go.id/assets/download/97UU-Nomor-11-Tahun-2008-Tentang-Informasi-dan-Transaksi-Elektronik.pdf.

Aziz, G. 2015. Dokumen Elektronik. Slideplayer (online), tersedia: http://slideplayer.info/slide/1993827/ diunduh pada 10 Januari 2018.

Edmon, Makarim. 2012. Bahan Seminar Nasional Penggunaan Informasi/Dokumen Elektronik Sebagai Alat Bukti dalam Proses Litigasi, Fakultas Hukum Universitas Airlangga, Surabaya.

Kromodimoeljo, S. (2009). Teori dan Aplikasi Kriptografi. SPK IT Consulting. ISBN 978-602-96233-0-7.

Lysyanskaya, Anna. 2002. Signature Schemes and Applications to Cryptographic Protocol Design. USA: MIT.

Munir, R. 2004. Digital Signature Standard (DSS). Bandung: Institut Teknologi Bandung.

Munir, R. 2005. Penggunaan Tanda Tangan Digital untuk Menjaga Integritas Berkas Perangkat Lunak. Yogyakarta: Seminar Nasional Aplikasi Teknologi Informasi 2005 (SNATI 2005)  ISBN: 979-756-061-6

Munir, R. 2006. Diktat Kuliah Kriptografi. Bandung: Institut Teknologi Bandung.

Panggabean, I.B.T. 2008. Penggunaan Digital signature untuk Autentikasi pada Kartu Tanda Penduduk. Bandung : Institut Teknologi Bandung.

Pressman, S.R., 1997. Software Engineering a Practitioner’s Approach., USA: Mc Grawhill. Inc.

PTPNX, Admin. 2018. Annual Report 2017. Dapat diakses di: http://ptpn10.co.id/page/unit-usaha#uug pada 10 Januari 2018.

Rizaldy, MR. 2003. Aplikasi Teori Bilangan Untuk Autentikasi Dokumen. Bandung: Institut Teknologi Bandung.

Sendi, A.P.P., Winarno, I., Rosyi, N. 2010. Implementasi Algoritma Ecdsa Untuk Pengamanan E-Mail (Verifikasi Keaslian Pesan). Surabaya: Politeknik Elektronika Negeri Surabaya.

Sofwan, A., Budi, P.A., Susanto, T. 2006. Aplikasi Kriptografi Dengan Algoritma Message Digest 5 (Md5). Semarang: Jurusan Teknik Elektro Fakultas Teknik Universitas Diponegoro.

Sugiarto, Agus dan Wahyono, Teguh. 2005. Manajemen Kearsipan Modern. Yogyakarta: Gava Media.


PUBLISHED

2018-08-14

JOURNAL

Simki-Techsain

ISSN

2599-3011

ISSUE

Vol. 02 No. 10 Tahun 2018

Download PDF

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UN PGRI Kediri.

Jl. KH. Ahmad Dahlan 76 Mojoroto Kota Kediri

Designed by BootstrapMade
LPPM Server - Powered by BSI