PENERAPAN METODE NAIVE BAYES UNTUK MENENTUKAN JENIS IKAN CUPANG HIAS


Author (Penulis)

NUGRAHA CANDRA YUDA SETIAWAN
Universitas Nusantara PGRI Kediri

Author Identity (NPM)

12.1.03.02.0298

Abstract

ABSTRAK Nugraha Candra Yuda Setiawan : Penerapan Metode Naïve Bayes Untuk Menentukan Jenis Ikan Cupang Hias, Skripsi, Teknik Informatika, Fakultas Teknik, UN PGRI Kediri, 2016. Untuk menseleksi ikan cupang hias diperlukan keahlian khusus, jika penggemar ikan cupang hias tidak memiliki keahlian khusus maka mereka bisa mengenali dan menambah pengetahuan tentang ikan cupang hias dan beserta jenisnya. Biasanya untuk penggemar pemula ikan cupang ini masih belum mengetahui apa saja yang harus diperhatikan dalam memiliki ikan cupang yang sesuai dengan keinginan. Dalam hal ini masalah yang dapat dirumuskan adalah bagaimana menerapkan metode naïve bayes untuk merancang dan membuat program untuk menentukan jenis ikan cupang hias terbaik ? Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menerpakan metode naive bayes untuk menghasilkan sebuah rancangan sistem dan program aplikasi dengan metode naive bayes untuk menentukan jenis ikan cupang terbaik. Dengan metode Naïve Bayes resiko kesalahan yang akan terjadi pada pehobi pemula dalam memilih ikan cupang dapat dikurangi dengan cara memberikan pengetahuan. Yang diberikan oleh penghobi senior yang sebelumnya sudah banyak memiliki pengetahuan dan memahami jenis dan karakteristik ikan cupang. Algoritma Naïve Bayes bertujuan untuk melakukan klasifikasi data pada kelas tertentu, kemudian pola tersebut dapat digunakan untuk menentukan spesifikasi jenis ikan cupang hias. Hasil dari penerapan metode Naive Bayes menghasilkan cara yang bisa dilakukan oleh penghobi pemula. Sehingga lebih mengenal dan memiliki pengetahuan yang bisa membantu untuk memilih jenis ikan cupang hias dengan menentukan spesifikasi jenis ikan cupang hias terbaik. Kata kunci : Metode Naïve Bayes,Ikan Cupang, Sistem Pendukung Keputusan

Keyword

a

Reference


PUBLISHED

2017-02-06

JOURNAL

Simki-Techsain

ISSN

2599-3011

ISSUE


Download PDF

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UN PGRI Kediri.

Jl. KH. Ahmad Dahlan 76 Mojoroto Kota Kediri

Designed by BootstrapMade
LPPM Server - Powered by BSI