SISTEM REKOMENDASI PEMILIHAN OBYEK WISATA GUNUNG DI JAWA TIMUR MENGGUNAKAN METODE FUZZY TAHANI


Author (Penulis)

Siska Heni Pratiwi
Universitas Nusantara PGRI Kediri

Author Identity (NPM)

12.1.03.02.0087

Abstract

Saat ini wisata alam gunung banyak sekali diminati oleh pendaki dan para pecinta alam yang senang dengan tantangan. Obyek wisata alam atau gunung adalah destinasi tujuan wisata yang sangat menarik dan sedang booming saat ini. Provinsi jawa timur memiliki begitu banyak potensi obyek wisata alam gunung yang sangat mengagumkan dan masing-masing punya daya tarik tersendiri. Saat ini banyak wisatawan merasa kesulitan dalam memilih destinasi wisata gunung yang sekarang semakin diminati dan merasa kebingungan untuk memilih tujuannya karena kurangnya informasi yang mereka dapat. Oleh sebab itu perlu adanya sistem rekomendasi untuk lebih mengefektifkan dalam segi waktu maupun biaya. Serta lebih memudahkan, lebih praktis, dan lebih cepat dalam melakukan pemilihan obyek wisata gunung yang sesuai dengan keinginan.Selain itu, dengan adanya pemilihan obyek wisata gunung secara online ini setiap orang dapat mengakses untuk mendapatkan berbagai informasi baik itu informasi mengenai wisata gunung maupun kriteria gunung yang diinginkan. Rekomendasi Obyek wisata gunung adalah salah satu kemudahan untuk calon pengunjung yang dapat bermanfaat untuk memilih gunung yang sesuai dengan kriteria calon pengunjung. Maka atas dasar itulah, penulis merasa perlu untuk membuat suatu sistem rekomendasi untuk memberikan kemudahan calon pengunjung yang akan melakukan pemilihan Obyek wisata gunung tanpa ada batasan ruang dan waktu dalam melakukan pemilihan obyek wisata gunung.

Keyword

a

Reference


PUBLISHED

2017-08-18

JOURNAL

Simki-Techsain

ISSN

2599-3011

ISSUE

Vol. 01 No. 02 Tahun 2017

Download PDF

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UN PGRI Kediri.

Jl. KH. Ahmad Dahlan 76 Mojoroto Kota Kediri

Designed by BootstrapMade
LPPM Server - Powered by BSI