analisa pengaruh penggunaan campuran zat camphor pada bahan bakar premium terhadap kinerja mesin motor bensin (supra x 125)


Author (Penulis)

AGUS DWI YOHANTORO
Universitas Nusantara PGRI Kediri

Author Identity (NPM)

12.1.03.01.0105

Abstract

ABSTRAK AGUS DWI YOHANTORO: Analisa pengaruh penggunaan campuran zat camphor pada bahan bakar premium terhadap kinerja mesin motor bensin (Supra X 125), Skripsi, Teknik Mesin, Fakultas Teknik UN PGRI Kediri, 2016. Dalam penelitian ini akan dikaji pengaruh penggunaan campuran zat camphor pada bahan bakar premium terhadap kinerja mesin motor bensin (Supra X 125), pengujian ini dilakukan dengan menggunakan dynotester untuk mengetahui kinerja motor terhadap daya, torsi dan konsumsi. Penelitian ini bermaksud mengetahui dan menganalisis pengaruh pemakaian campuran zat camphor atau kapur barus dengan bahan bakar premium terhadap unjuk kerja mesin 4 langkah 1 silinder dengan variasi campuran yang berbeda. Dari hasil pengujian penggunaan bahan bakar campuran zat camphor atau kapur barus untuk Torsi dan daya pada putaran maksimum yaitu 5500 rpm yang dihasilkan lebih rendah dibanding dengan torsi dan daya mesin yang tidak menggunakan campuran. Banyak sedikitnya zat yang dicampur sangat perpengaruh. Untuk putaran maksimum dengan penggunaan bahan bakar campuran dengan variasi campuran yang berbeda, waktu konsumsi yang didapat 14,40 ;14,75 ;18,2 ;23,5 detik dan untuk waktu konsumsi tanpa menggunakan campuran pada putaran tinggi sebesar 11,4 detik. Kata Kunci: Analisis Campuran Bahan Bakar, Motor Bensin 4 Langkah, premium, Daya, Torsi, Konsumsi.

Keyword

a

Reference


PUBLISHED

2017-02-14

JOURNAL

Simki-Techsain

ISSN

2599-3011

ISSUE


Download PDF

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UN PGRI Kediri.

Jl. KH. Ahmad Dahlan 76 Mojoroto Kota Kediri

Designed by BootstrapMade
LPPM Server - Powered by BSI