PENGARUH KUALITAS PELAYANAN, PROMOSI, HARGA TERHADAP KEPUASAN KONSUMEN PADA ALFAMART IMAM BAKHRI KEDIRI


Author (Penulis)

DWI RATNA PUSPITA SARI
Universitas Nusantara PGRI Kediri

Author Identity (NPM)

12.1.02.02.0453

Abstract

Pembangunan di Indonesia yang semakin berkembang dan pertumbuhan ekonomi serta industri telah banyak mengalami kemajuan yang sangat pesat dibandingkan dengan masa-masa sebelumnya. Hal ini dapat dilihat dari semakin banyaknya produsen yang terlibat dalam pemenuhan dan keinginan konsumen sehinnga menyebabkan setiap perusahaan harus menempatkan orientasi pada konsumen sebagai tujuan utama. Perusahan harus dapat meberikan kepada pelanggan barang atau jasa yang mempunyai nilai lebih tinggi, dengan mutu lebih baik, harga lebih murah, fasilitas yang memadai dan pelayanan yang lebih baik dari pada pesaingnya. Tujuan dari penelitian ini adalah 1) Untuk menguji dan menganalisis pengaruh kualitas pelayanan terhadap kepuasan pelanggan pada Alfamart Imam Bakhri Kediri. 2) Untuk menguji dan menganalisis pengaruh promosi terhadap kepuasan pelanggan pada Alfamart Imam Bakhri Kediri. 3) Untuk menguji dan menganalisis pengaruh harga terhadap kepuasan pelanggan pada Alfamart Imam Bakhri Kediri. 4) Untuk mengetahui pengaruh kualitas pelayanan, promosi, harga secara silmutan terhadap kepuasan pelanggan Alfamart Imam Bakri Kediri. Teknik penelitian ini adalah teknik kausalitas dengan menggunakan pendekatan kuantitatif.Populasi dalam penelitian ini adalah konsumen di Alfamart.Sampel dalam penelitian ini diambil dari 40 orang yang respondenya adalah pelanggan Alfamart Imam Bakhri Kediri.Teknik sampling yang digunakan adalah accidental sampling. Teknikanalisis data menggunakan analisis regresi linier berganda, uji t dan uji F.

Keyword

a

Reference


PUBLISHED

2016-08-16

JOURNAL

Simki-Economic

ISSN

2599-0748

ISSUE


Download PDF

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UN PGRI Kediri.

Jl. KH. Ahmad Dahlan 76 Mojoroto Kota Kediri

Designed by BootstrapMade
LPPM Server - Powered by BSI