PENGARUH PELATIHAN DAN KOMPENSASI TERHADAP PRODUKTIVITAS KARYAWAN PT. BANK JATIM CABANG KEDIRI


Author (Penulis)

AGUNG WIDODO
Universitas Nusantara PGRI Kediri

Author Identity (NPM)

12.1.02.02.0251

Abstract

Abstrak Agung Widodo: Pengaruh Pelatihan Dan Kompensasi Terhadap Produktivitas Karyawan PT. Bank Jatim Tbk Cabang Kediri, Skripsi, Manajemen, FE UN PGRI Kediri, 2016. Kata Kunci: Produktivitas Karyawan, Pelatihan, Kompensasi Penelitian ini dilatar belakangi bahwa peningkatan produktivitas menjadi penting untuk meningkatkan produktivitas perusahaan. Peningkatan produktivitas karyawan PT Bank Jatim Tbk diwujudkan dengan pelaksanaan program pelatihan dan pengembangan sumber daya manusia berbasis kompetensi.Fakta membuktikan dalam kurun waktu 5 tahun perusahaan mengalami fluktuasi produktivitas karyawan dan semakin tingginya biaya program pelatihan dan pengembangan sumber daya manusia. Hal ini menimbulkan pertanyaan apakah pelatihan dan kompensasi menjadi faktor pendukung peningkatan produktivitas karyawan. Permasalahan penelitian ini adalah (1) Bagaimana pengaruh pelatihan terhadap produktivitas karyawan pada PT. Bank Jatim Tbk cabang Kediri? (2) Bagaimana pengaruh kompensasi terhadap produktivitas karyawan pada PT. Bank Jatim Tbk cabang Kediri? (3) Bagaimana pengaruh pelatihan dan kompensasi terhadap produktivitas karyawan pada PT. Bank Jatim Tbk cabang Kediri?. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan jenis penelitian deskriptif korelasional. Populasi penelitian sejumlah 215 karyawan dan dipilih sampel yang digunakan dalam penelitian ini sejumlah 45 orang karyawan perusahaan PT Bank Jatim Tbk cabang Kediri. Data dianalisis menggunakan regresi linier berganda dengan software SPSS for windows versi 23.0. Kesimpulan hasil penelitian ini adalah (1) Secara parsial variabel pelatihan berpengaruh signifikan positif terhadap produktivitas karyawan dan variabel kompensasi berpengaruh signifikan positif terhadap produktivitas karyawan. (2) Secara simultan variabel pelatihan dan kompensasi berpengaruh signifikan positif terhadap produktivitas karyawan. ?

Keyword

a

Reference


PUBLISHED

2016-08-20

JOURNAL

Simki-Economic

ISSN

2599-0748

ISSUE


Download PDF

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UN PGRI Kediri.

Jl. KH. Ahmad Dahlan 76 Mojoroto Kota Kediri

Designed by BootstrapMade
LPPM Server - Powered by BSI